TEMPO.CO, Jakarta - Menikmati tayangan di YouTube, Netflix, atau platform streaming lainnya telah menjadi rutinitas banyak orang. Namun, bagi para penggemar streaming, kehabisan data internet sering kali menjadi kekhawatiran. Lalu, bagaimana cara menikmati video favorit tanpa harus cemas soal penggunaan kuota?
Cara Menghemat Data saat Streaming di YouTube
1. Nonaktifkan Fitur Autoplay
Fitur Autoplay secara otomatis memutar video berikutnya setelah video yang sedang ditonton selesai. Meski praktis, fitur ini bisa menghabiskan kuota data dalam jumlah besar jika dibiarkan aktif. Karena itu, mematikan fitur ini bisa menjadi solusi efektif untuk mengurangi konsumsi data.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
2. Pilih Kualitas Video yang Lebih Rendah
YouTube menyediakan berbagai pilihan kualitas video, mulai dari 144p hingga 1080p atau bahkan 4K. Semakin tinggi kualitas video, semakin besar pula data yang dibutuhkan. Untuk menghemat kuota, sebaiknya pilih kualitas video yang lebih rendah sesuai kebutuhan.
3. Aktifkan Fitur Hemat Data (Data Saver)
Fitur Data Saver di YouTube secara otomatis menurunkan kualitas video untuk mengurangi penggunaan data. Anda dapat mengaktifkan fitur ini dengan mengetuk ikon tiga titik di pojok kanan layar, lalu memilih opsi "Data Saver."
4. Gunakan Aplikasi Alternatif yang Lebih Hemat Kuota
Selain YouTube, tersedia juga aplikasi serupa yang dirancang untuk lebih hemat kuota, seperti YouTube Go. Aplikasi ini memungkinkan pengguna mengunduh video dalam kualitas rendah untuk ditonton secara offline, sehingga dapat menghemat penggunaan data secara signifikan.
Cara Menghemat Data saat Streaming di Netflix lewat browser web
Menonton acara TV atau film di aplikasi Netflix menggunakan jumlah data yang berbeda-beda per jam, tergantung kualitas video. Anda bisa mengatur penggunaan data dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
Penggunaan data per jam, per perangkat:
1. Rendah: Kualitas video dasar, hingga 0,3 GB
2. Sedang: Kualitas video standar, hingga 0,7 GB
3. Tinggi: Kualitas video terbaik:
- Standard Definition (SD): hingga 1 GB
- High Definition (HD): hingga 3 GB
- Ultra High Definition (4K): hingga 7 GB
4. Otomatis: Menyesuaikan secara otomatis untuk menghadirkan kualitas terbaik, berdasarkan kecepatan koneksi Internet saat ini.
Mengatur Penggunaan Data
Penggunaan data dapat berbeda-beda untuk setiap profil di akun. Untuk mengubah pengaturan:
1. Menggunakan browser, buka halaman Akun.
2. Pilih Profil, lalu pilih profil.
3. Pilih Pengaturan pemutaran.
4. Pilih pengaturan penggunaan data yang diinginkan.
5. Pilih Simpan.
Cara Menghemat Data saat Streaming di Netflix Lewat Android atau iOS
Netflix menawarkan empat pengaturan penggunaan data seluler:
1. Otomatis: Aplikasi Netflix memilih pengaturan yang menyeimbangkan penggunaan data dan kualitas video. Kamu dapat menonton hingga 4 jam per GB data.
2. Hanya Wi-Fi: Streaming hanya ketika tersambung ke Wi-Fi.
3. Hemat Data: Tonton hingga 6 jam per GB data.
4. Data Maksimum:
- Kualitas terbaik sesuai dengan perangkat dan acara TV atau film yang sedang ditonton.
- Dapat menggunakan data 1 GB per 20 menit atau lebih, tergantung perangkat dan kecepatan jaringan.
- Direkomendasikan hanya untuk paket data tak terbatas.
Menyesuaikan Pengaturan Penggunaan Data Seluler
Untuk memilih pengaturan yang paling sesuai dengan paket data Internet selulermu:
1. Buka aplikasi Netflix.
2. Di bagian kanan bawah, ketuk Netflix Saya.
3. Di bagian kanan atas, ketuk Menu.
4. Ketuk Pengaturan Aplikasi.
5. Di bagian Pemutaran Video, pilih Penggunaan Data Seluler (Untuk menyesuaikan pengaturan data download, aktifkan atau nonaktifkan Hanya Wi-Fi di bagian Download).
6. Pilih pengaturan pilihanmu.
NETFLIX | XL | FIRSTMEDIA