TEMPO.CO, Jakarta -- Sejak tayang di bioskop pada 12 September 2024, film Laura telah mendapat tempat khusus di hati penonton. Kini, film yang disutradarai Hanung Bramantyo itu resmi tayang di Netflix pada Jumat, 10 Januari 2025. Dalam hitungan hari, film ini bahkan berhasil menempati peringkat pertama trending di Netflix Indonesia per Senin, 13 Januari, dilansir dari Flix Patrol.
Akun Instagram resmi Laura Movie, @lauramovie, bahkan mengumumkan kabar baik tersebut. “Lau, banyak sekali yang sayang kamu. #LAURA sampai trending 1 di @netflixid. Buat kamu yang belum sempat nonton, LAURA sedang tayang di @netflixid,” tulis akun tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Atas kesuksesan film tersebut, Edelenyi Greta Irene, kakak dari Laura juga menyampaikan rasa terima kasihnya melalui Instagram. “Laura Movie sudah bisa ditonton di Netflix! Terima kasih banyak untuk semuanya yang sudah support Laura dan keluarga aku selama ini. Semua kata-kata baik dari kalian memberikan dampak yang sungguh besar untuk aku dan sekeluarga. Semoga kalian diberikan kembali kebaikan yang telah kalian berikan ke aku,” ungkapnya.
Adaptasi dari Kisah Nyata Perjuangan Laura Anna
Film Laura merupakan adaptasi dari perjalanan hidup Edelenyi Laura Anna, selebgram muda yang harus menghadapi ujian hidup akibat kecelakaan mobil pada 2019 di Tol Jagorawi. Kecelakaan fatal tersebut membuat perempuan kelahiran 2000 itu mengalami cedera tulang belakang yang menyebabkan kelumpuhan total. Film ini juga dibuat berdasarkan buku Mantra yang ditulis Laura sebelum meninggal pada 15 Desember 2021.
Laura, yang semula dikenal sebagai remaja ceria dan populer di media sosial, harus menghadapi perjuangan barunya pascakecelakaan. Sang kekasih, Gaga Muhammad, yang kala itu mengemudi mobil dalam pengaruh alkohol, hanya mengalami cedera ringan. Gaga justru meninggalkan Laura di tengah perjuangannya.
Kisah pilu ini mendapat sorotan luas dari masyarakat. Sikap tidak bertanggung jawab Gaga berulang kali menjadi perbincangan hangat. Kasus ini semakin ramai setelah terungkap bahwa kecelakaan terjadi akibat kelalaian Gaga. Berdurasi 1 jam 44 menit, film ini menyoroti bagaimana Laura berusaha bangkit dalam situasi tersebut dan menjadi inspirasi banyak orang.
Dalam film Laura, Amanda Rawles memerankan sosok Laura dengan apik, ia menggambarkan perjalanan emosional seorang selebgram muda yang kehilangan segalanya. Kevin Ardilova memerankan karakter Jojo, yang dalam kehidupan nyata adalah Gaga Muhammad.
Selain itu, Carissa Perusset berperan sebagai Greta, Fadi Alaydrus sebagai Riko, Fachrul Hadid sebagai Sony, Rafly Altama sebagai RaflyMa, Jinan Safa Safira sebagai Amy, Kaneishia Yusuf sebagai Shasa, Muhammad Fauzan sebagai Janos, Niloufer Fadila sebagai Petra, Unique Priscilla sebagai Ibu Laura, Willem Bevers sebagai Ayah Laura, serta Ony Serojawati Hafiedz dan Pascal Azhar sebagai orang tua Jojo.
Gaga Muhammad Bebas Bersyarat Usai Divonis 4,6 Tahun
Kasus kecelakaan ini membawa dampak besar bagi kehidupan Laura dan keluarganya. Gaga Muhammad, yang terbukti bersalah dalam kecelakaan tersebut, divonis 4 tahun 6 bulan penjara pada 19 Januari 2022. “Menjatuhkan pidana penjara kepada Gaung Sabda Alam Muhammad pidana hukuman penjara 4 tahun 6 bulan dan denda Rp 10 juta rupiah,” ujar Hakim Ketua Lingga Setiawan, seperti dikutip dari Antara.
Gaga terbukti melanggar Pasal 310 Ayat 3 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Kecelakaan itu terjadi pada 8 Desember 2019 di Tol Jagorawi, ketika Gaga mengemudi dalam pengaruh alkohol. Ia dinyatakan bersalah karena terbukti melakukan pelanggaran dan tidak bertanggung jawab atas cedera yang dialami Laura. Namun, Gaga bebas bersyarat pada 18 April 2024 karena dinilai berkelakuan baik dan tertib selama mejalani hukuman.