Pelabuhan Merak Padat, Lonjakan Pemudik Tembus 86 Persen

2 days ago 4

Jakarta, CNN Indonesia --

Lonjakan pemudik di Pelabuhan Merak sudah terjadi. Berdasarkan data yang diperoleh, ada 34 kapal yang dioperasikan untuk mengangkut penumpang di jalur Selat Sunda.

Berdasarkan data 24 jam, sejak Sabtu-Minggu, 22-23 Maret 2025, terjadi kenaikan pemudik sebanyak 86 persen. Jika tahun lalu ada 27.847 penumpang, saat ini ada 51.871 orang yang menyeberang di periode yang sama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian, jika dilihat sejak H-10 hingga H-9, tercatat 89.905 orang atau naik 51 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 59.544 orang.

"Memang sudah terjadi lonjakan pada kendaraan kecil dan besar. (Lonjakan) kendaraan besar diakibatkan ada kebijakan Surat Keputusan Bersama (SKB) pembatasan kendaraan besar," ujar Iptu Andre, Kapolsek KSKP Merak, di Pelabuhan Merak, Minggu, (23/03/2025).

Kemudian, untuk kendaraan yang menyeberang dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni, tercatat 21.586 unit kendaraan atau naik 46 persen dibanding periode yang sama tahun lalu, sebanyak 14.766 unit.

Selanjutnya, untuk pemudik sepeda motor, telah menyeberang 1.593 unit atau naik 46 persen dibanding tahun lalu, sebanyak 1.091 unit.

Kendaraan roda empat mencapai 6.015 unit atau naik 102 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 2.983 unit. Total seluruh kendaraan tercatat 11.820 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera atau naik 74 persen, dibandingkan realisasi periode dengan tahun lalu sebanyak 6.780 unit.

"Kendaraan kecil terjadi lonjakan disebabkan kebijakan pemerintah Flexible Working Arrangement. Sehingga masyarakat, pekerja kantoran, bisa bekerja sesuai kebijakan kantor tersebut, sehingga mudik bisa dilaksanakan mulai H-10," terangnya.

Sedangkan untuk nanti malam hingga besok, Minggu-Senin, 23-24 Maret 2025, diprediksi bakal terjadi peningkatan kembali di Pelabuhan Merak.

Masyarakat diminta membeli tiket penyeberangan melalui aplikasi resmi milik PT ASDP Indonesia Ferry bernama Ferizy. Pembelian dilakukan sebelum sampai di Pelabuhan Merak, agar perjalanan mudik lancar.

"Untuk nanti malam tetap adanya kenaikan, seperti prediksi tahun sebelumnya. Untuk kapal ada tujuh dermaga, di eksekutif ada empat kapal yang beroperasi," jelasnya.

(ynd/wis)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |