PLN Gelar Relawan Bakti BUMN di Sumba Timur

1 day ago 13

INFO NASIONAL – PT PLN (Persero) menjadi tuan rumah penyelenggaraan Relawan Bakti BUMN (RBB) Batch VII yang berlangsung di Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada 17–19 Februari 2025. Program ini merupakan bagian dari pengabdian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kepada masyarakat, terutama di daerah terpencil, dengan melibatkan para relawan dari berbagai perusahaan BUMN untuk memberikan dampak sosial yang nyata.

RBB Batch VII diikuti oleh 15 relawan dari berbagai perusahaan BUMN yang siap berkontribusi dalam sejumlah kegiatan sosial yang berfokus pada pendidikan, kesehatan, infrastruktur, serta pemberdayaan ekonomi masyarakat. Kehadiran mereka di Sumba Timur disambut dengan antusias oleh pemerintah daerah dan masyarakat setempat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Sumba Timur, Lu Pelindima, yang mewakili Bupati Sumba Timur, menyampaikan apresiasi atas kepedulian BUMN dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.

"Ini adalah kegiatan yang mulia, di mana semua pihak berkontribusi untuk kebaikan bangsa. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Sumba Timur maupun Kementerian BUMN," ujar Pelindima.

Senada dengan itu, perwakilan Kampung Adat Prailiu, Umbu Remi Radja, turut mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini.

"Kami sangat bersyukur dan bangga karena kampung kami menjadi lokasi kegiatan Relawan Bakti BUMN. Semoga kehadiran para relawan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat kami," kata Umbu Remi.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menegaskan bahwa partisipasi PLN dalam program ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini juga sejalan dengan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan sosial dan ekonomi di berbagai daerah.

"Ini adalah wujud nyata komitmen PLN untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat sekitar. Program ini tidak hanya akan meningkatkan sinergi antar BUMN tetapi juga diharapkan memberikan dampak positif dan menjadi inspirasi bagi banyak pihak," tutur Darmawan.

General Manager PLN Unit Induk Wilayah (UIW) NTT, F. Eko Sulistyono, menambahkan bahwa program ini merupakan hasil kolaborasi antara Kementerian BUMN dan berbagai perusahaan BUMN, yang bertujuan memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

"Para relawan yang terpilih sudah melalui proses seleksi yang ketat. Sebelum kegiatan ini berlangsung, kami telah memetakan kebutuhan masyarakat setempat agar program yang dijalankan benar-benar bermanfaat secara langsung," kata Eko.

Dalam RBB Batch VII ini, berbagai kegiatan sosial digelar untuk membantu masyarakat Sumba Timur, antara lain:

  1. Program Bantuan Sarana Air Bersih dan Pelatihan Pembuatan Closet di Desa Malumbi, Kecamatan Kambera.  
  2. Pembangunan lapangan voli dan futsal untuk masyarakat Kampung Raja Prailiu.  
  3. Program penanaman pohon produktif di Kecamatan Kambera guna mendukung penghijauan dan ketahanan pangan.  
  4. Pemberdayaan masyarakat melalui tanam pangan lokal dan budidaya ikan lele untuk meningkatkan kemandirian ekonomi.  
  5. Revitalisasi Sekolah Ecoblocks TK Kalumanandang, termasuk pembangunan sarana belajar yang lebih ramah lingkungan.  
  6. Bantuan sarana prasarana penunjang belajar bagi siswa SD Rapamanu.  
  7. Revitalisasi Taman Pahlawan Waingapu agar tetap menjadi tempat bersejarah dan ruang publik yang nyaman bagi masyarakat.  
  8. Pemeriksaan kesehatan gratis bagi balita dan ibu hamil di Kampung Raja Prailiu.  

Selain itu, relawan juga mengadakan berbagai kegiatan edukatif seperti pelatihan pemasaran bagi kelompok tenun adat untuk mempromosikan produk lokal, revitalisasi Taman Pahlawan Waingapu, serta sesi belajar dan bermain bersama anak-anak sekolah melalui kegiatan outbound yang menyenangkan.(*)

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |