BABYMONSTER Bakal Gelar Konser di Jakarta 14 Juni 2025 Mendatang, Berapa Harga Tiketnya?

4 hours ago 6

CANTIKA.COM, Jakarta - Girl group BABYMONSTER bakal menggelar konser tunggal perdananya di Indonesia pada 14 Juni 2025 mendatang.  Gelaran resital bertajuk BABYMONSTER 1st World Tour [Hello Monsters] in Jakarta! itu akan digelar di ICE BSD City Hall 5-6, Tangerang. Hal ini diumumkan langsung oleh PK Entertainment selaku promotor yang memboyong grup tersebut. 

Untuk diketahui, girl grup dari YG Entertaiment itu pernah menggelar fan meeting pada 2024 lalu. "@babymonster_ygofficial membuat comeback yang sangat dinantikan ke Jakarta untuk 2025 BABYMONSTER 1st World Tour [Hello Monsters] in Jakarta!" tulis @pkentertainment.id.

"Bersiaplah untuk malam yang tak terlupakan bersama mereka di Jakarta," tambahnya.

Berikut daftar harga tiketnya, yuk siapin uang di dompet Sahabat Cantika. 

Phak promotor langsung merilis harga tiket konser Hello Monster yang terdiri dari lima kategori dengan harga mulai Rp 1.250.000 hingga Rp 3.550.000.

1. Yellow (numbered seating) seharga Rp 1.250.000

2. Blue (numbered seating) senilai Rp 2.050.000.

Baik kategori Yellow atau Blue akan menempati area tribun di belakang, serta mendapat nomor tempat duduk.

3. Pink CAT 3A dan B yang dijual seharga Rp 2.250.000. Kategori ini akan menempatkan penonton di dua sisi samping area festival panggung, dengan konsep free standing.

4. Green CAT 2 A dan B dibanderol dengan harga Rp 2.550.000. Penonton yang membeli CAT 2 berkesempatkan mendapat free standing dan akan ditempatkan di area tengah belakang festival.

5. Purple CAT 1 A dan B masih mengusung sistem free standing, namun dilengkapi paket VIP Soundcheck. Anda bisa mendapat kesempatan akses send-off event bareng member diundi untuk 200 orang, akses soundcheck party, hingga akses masuk lebih awal dan antrean eksklusif saat membeli merchandise. Untuk mendapatkan tiket CAT 1, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp 3.550.000 ya.

Perlu Sahabat Cantika ketahui, harga tiket di atas belum termasuk pajak pemerintah sebanyak 10 persen, biaya platform 6 persen dan tambahan biaya lainnya.

Penjualan tiket konser BABYMONSTER akan dibagi menjadi dua sesi presale yakni pada 17 Maret 2025 pukul 13.00-23.59 WIB dan sesi kedua atau general sale pada 20 Maret 2025 pukul 10.00 WIB. Kamu bisa langsung membelinya melalui situs resmi babymonsterinjakarta.com ya.

Hanya Butuh 1 Tahun dari Fan Meeting 

BABYMONSTER. Foto: Instagram/@babymonster_ygofficial

Keputusan BABYMONSTER untuk menggelar konser di Jakarta hanya membutuhkan waktu satu tahun saat kunjungan pertama mereka pada 8 Juni 2024 untuk gelaran fan meeting bertajuk BABYMONSTER See YouThere yang diadadakan di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

Untuk diketahui, Indonesia menjadi salah satu negara Asia yang disambangi BABYMONSTER dalam rangkaian tur. Selain itu, mereka juga akan menyambangi negara Asia lainnya seperti Jepang, Singapura, Hong Kong, Vietnam, Thailand, Malaysia, dan Taiwan.

Girl grup YG Entertaiment itu turut melawat ke Kanada dan Amerika Serikat dengan mengunjungi kawasan Toronto, Rosemont, Atlanta, Oakland, Seattle, hingga Fort Worth mulai Agustus hingga September 2025 mendatang.

Pilihan Editor: Dengan 7 Anggota, BABYMONSTER Dijadwalkan Debut pada Musim Gugur 2023

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |