Pertolongan Pertama saat Asam Lambung Naik

5 hours ago 7

TEMPO.CO, Jakarta - Asam lambung naik atau yang dikenal sebagai GERD (Gastroesophageal Reflux Disease) adalah kondisi yang menyebabkan ketidaknyamanan akibat naiknya asam lambung ke kerongkongan. Gejala utama dari kondisi ini adalah heartburn, yaitu sensasi terbakar atau panas yang dirasakan di area dada dan tenggorokan. Selain itu, penderita juga dapat mengalami gejala lain, seperti rasa pahit atau asam di mulut, mual, dan muntah.

Jika tidak segera ditangani, GERD dapat menyebabkan gangguan kesehatan yang lebih serius. Untuk meredakan gejala yang muncul akibat naiknya asam lambung, berikut beberapa langkah pertolongan pertama yang dapat dilakukan.

1. Melonggarkan Pakaian yang Dikenakan

Dilansir dari EMC Healthcare, salah satu cara sederhana yang dapat membantu meredakan gejala asam lambung naik adalah dengan melonggarkan pakaian, terutama bagian yang menekan area perut seperti ikat pinggang atau kancing celana yang ketat. Tekanan berlebih pada perut dapat memperburuk kondisi dan memicu kenaikan asam lambung ke kerongkongan, sehingga memperparah gejala yang dirasakan. Dengan memberikan lebih banyak ruang bagi perut, diharapkan tekanan pada lambung dapat berkurang dan membantu mencegah gejala semakin parah.

2. Meninggikan Posisi Kepala Saat Berbaring

Jika asam lambung naik terjadi saat malam hari atau menjelang tidur, penderita disarankan untuk tidur dengan posisi kepala lebih tinggi. Caranya adalah dengan menambahkan bantal atau menggunakan penyangga agar posisi kepala dan punggung membentuk sudut kemiringan sekitar 30-45 derajat. Posisi ini dapat membantu mencegah asam lambung naik kembali ke kerongkongan dan mengurangi rasa tidak nyaman saat tidur.

3. Duduk Tegak untuk Mengurangi Tekanan pada Lambung

Bila meninggikan posisi kepala belum cukup efektif dalam meredakan gejala GERD, penderita dianjurkan untuk segera bangun dari posisi tidur dan duduk dengan tegak. Posisi duduk yang tegak membantu mengurangi tekanan pada katup antara lambung dan kerongkongan, yang berperan dalam mencegah asam lambung naik. Dengan demikian, gejala heartburn dan rasa panas di dada dapat lebih cepat mereda.

4. Mengonsumsi Minuman Mengandung Jahe

Jahe dikenal sebagai salah satu bahan alami yang dapat membantu meredakan gejala asam lambung. Kandungan dalam jahe dipercaya mampu mengurangi iritasi pada saluran pencernaan serta mencegah produksi asam lambung yang berlebihan. Selain itu, sifat antiinflamasi dalam jahe juga dapat membantu meredakan rasa mual yang sering muncul saat asam lambung naik. Penderita dapat mengonsumsi jahe dengan cara menyeduhnya dalam air hangat atau mencampurkannya dengan teh herbal untuk hasil yang lebih optimal.

5. Mengonsumsi Madu untuk Melindungi Kerongkongan

Madu merupakan bahan alami lain yang dapat membantu meredakan gejala GERD. Kandungan dalam madu mampu melapisi dinding kerongkongan dan melindunginya dari iritasi yang disebabkan oleh asam lambung. Selain itu, madu juga memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan di saluran pencernaan. Untuk mendapatkan manfaatnya, madu dapat dikonsumsi langsung atau dicampurkan ke dalam segelas air hangat sebelum diminum.

6. Mengunyah Permen Karet untuk Meningkatkan Produksi Air Liur

Salah satu cara lain yang dapat membantu mengurangi gejala asam lambung naik adalah dengan mengunyah permen karet. Gerakan mengunyah dapat merangsang produksi air liur yang lebih banyak, sehingga dapat membantu menetralkan asam lambung dan membersihkan sisa-sisa asam yang naik ke kerongkongan. Dengan begitu, rasa tidak nyaman akibat GERD dapat berkurang lebih cepat.

Jika gejala asam lambung naik tidak kunjung membaik meskipun telah melakukan berbagai langkah pertolongan pertama, segera periksakan diri ke dokter. Konsultasi medis diperlukan agar kondisi dapat segera ditangani dengan tepat dan mencegah komplikasi yang lebih serius.

Dini Diah dan Rindi Ariska turut berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Pilihan Editor: 5 Kebiasaan Ini Cegah Asam Lambung Naik

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |