Prabowo Panggil Sejumlah Menteri ke Istana, Ada Bahlil Hingga Cak Imin

5 hours ago 12

Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden RI Prabowo Subianto memanggil sejumlah jajaran menteri dalam kabinet pemerintahnnya ke Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (4/11) sore hari ini.

Pantauan CNNIndonesia.com, beberapa yang terlihat datang adalah Menteri ESDM Bahlil Lahadalia. Kemudian menyusul, Menko PM Abdul Muhaimin Iskandar, Menko PMK Pratikno, serta Menteri Investasi dan Hilirisasi yang juga CEO BPI Danantara Rosan Perkasa Roeslani.

Lalu Mendiktisaintek Brian Yuliarto, Menteri Koperasi Fery Juliantono, Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Menteri Desa Yandri Susanto, Menteri UMKM Maman Abdurahman, hingga Kepala BP Taskin Budiman Sudjatmiko.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Budiman mengatakan kehadirannya ke Istana untuk melaporkan kinerja lembaga dalam satu tahun ini.

"Laporan kerja setahun dari badan percepatan pengentasan kemiskinan dan menteri-menteri yang di bawah koordinasi Menko PM," kata Budiman kepada wartawan di lingkungan istana.

Ia menyebut dalam rapat bersama Prabowo nanti, mereka akan membahas strategi mengentaskan kemiskinan di Indonesia.

"Untuk kita bisa bersama-sama mengentaskan kemiskinan dan strategi ke depan," ucapnya.

Sebelum menggelar rapat di Istana, pada siang hari ini, Prabowo meresmikan revitalisasi Stasiun Tanah Abang Baru, Jakarta.

Dalam kesempatan itu, Prabowo turut buka suara soal permasalahan Kereta Cepat Jakarta Bandung alias Whoosh yang belakangan ramai.

Ia menekankan akan bertanggung jawab atas persoalan tersebut. Prabowo meminta seluruh pihak untuk tidak khawatir akan persoalan tersebut.

Prabowo menegaskan Indonesia merupakan negara yang besar, sehingga mampu menyelesaikan persoalan tersebut.

"Kemudian enggak usah khawatir apa itu ribut-ribut Whoosh, saya sudah pelajari masalahnya, tidak ada masalah, saya tanggung jawab nanti Whoosh itu semuanya, Indonesia bukan negara sembarangan, kita hitung enggak masalah itu," kata Prabowo di Stasiun Tanah Abang Baru, Jakarta, Selasa siang.

(mnf/kid)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |