Putri Isabella dari Denmark Sebentar Lagi Ulang Tahun, Begini Rencana Party-nya

6 days ago 24

CANTIKA.COM, Jakarta - Setiap orang punya pilihan dan gaya masing-masing kala merayakan ulang tahunnya. Kira-kira kamu penasaran dengan pesta ulang tahun atau ultah anak Raja? Nah, Putri Isabella dari Denmark bakal berulang tahun ke-18 pada 21 April mendatang. Pesta ultahnya akan dirayakan di kota Aarhus dan Kopenhagen sebelum hari besarnya. Menurut anggaran dari kota Aarhus, sekitar USD42.800 telah dialokasikan untuk perayaan tersebut.

Acara ulang tahun putri dari Raja Frederik dan Ratu Mary ini akan berlangsung di Aarhus pada hari Jumat, 11 April, dan diselenggarakan sebagai penghormatan kepada bakat muda kota tersebut dalam bidang musik, olahraga, kuliner, dan desain.

Rincian anggaran menunjukkan bahwa kota tersebut akan menghabiskan sekitar USD13.735 untuk aktor, USD9.300 untuk katering dan minuman untuk 300 tamu, hampir USD3.700 untuk layanan dan staf dapur, USD3.320 untuk kru suara, dan USD1.475 untuk bunga.

Deretan barang lain menunjukkan bahwa USD1.475 juga telah dianggarkan untuk hadiah, yang rinciannya tampaknya dirahasiakan.

Pernyataan sebelumnya dari Istana Kerajaan Denmark mengatakan bahwa perayaan di Balai Kota Aarhus akan menampilkan peragaan busana berkelanjutan, hiburan musik, pertunjukan tari, dan penyajian kue ulang tahun oleh siswa dari program pendidikan kejuruan. Sekitar 100 tamu terpilih akan menjadi anak muda dari organisasi pemuda dan kelompok pendidikan setempat, ditambah 50 anak muda lainnya dari Aarhus yang diundang melalui undian.

Namun, itu bukan satu-satunya rencana dalam kalender kerajaan, karena perayaan akan terus berlanjut untuk menghormati Isabella pada minggu berikutnya.

Pada hari Selasa, 15 April, Putri Isabella dan keluarga kerajaan akan menghadiri pertunjukan ulang tahun di Panggung Lama Teater Kerajaan Denmark di Kopenhagen. Penonton akan dipenuhi oleh lebih dari 1.000 anak muda berusia antara 17 dan 24 tahun dari seluruh Denmark dan wilayahnya di Kepulauan Faroe dan Greenland, yang memenangkan tiket melalui undian.

Malam yang seru itu akan disiarkan oleh Danish Broadcasting Corporation, yang berarti dapat ditonton wargan Denmark.

Garis Suksesi

Putri Isabella akan merayakan ulang tahunnya pada tanggal 21 April, yang berarti ia memiliki hari ulang tahun yang sama dengan mendiang Ratu Elizabeth juga R.A Kartini. Istana Kerajaan Denmark merilis potret baru sang putri yang diambil oleh fotografer Steen Evald di Istana Frederik VIII di Amalienborg, yang merupakan kediaman pribadi keluarga kerajaan Denmark, saat rencana pesta ulang tahunnya diresmikan.

Putri Isabella berada di urutan kedua dalam garis suksesi takhta Denmark, di belakang kakak laki-lakinya, Putra Mahkota Christian, 19 tahun, dan di depan adik-adiknya, saudara kembar Pangeran Vincent dan Putri Josephine, 14 tahun.

Keluarga kerajaan Denmark tampaknya sangat gencar merayakan ulang tahun penting. Dari riwayatnya, Istana menyelenggarakan jamuan makan malam glamor untuk merayakan ulang tahun ke-18 Putra Mahkota Christian pada bulan Oktober 2023 silam.

Pesta di Istana Christiansborg dihadiri oleh anggota keluarga kerajaan Belgia, Norwegia, Swedia, dan Belanda, termasuk Putri Elisabeth, 23 tahun, Putri Ingrid Alexandra, 21 tahun, Putri Estelle, 13 tahun, dan Putri Catharaina-Amalia, 21 tahun, yang, seperti Christian, semuanya adalah ahli waris.

Pesta ala Bridgerton yang lengkap dengan tiara, gaun pesta, seragam militer, dan selempang berubah menjadi kisah dongeng ketika seorang tamu meninggalkan satu sepatu berkilau yang mengingatkan pada Cinderella, yang mendorong para pejabat Istana untuk bersenang-senang mencari pemiliknya.

Pilihan Editor: Mengenal Ratu Letizia dari Spanyol, Pernah menjadi Reporter

PEOPLE

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |