CANTIKA.COM, Jakarta - Siapa yang tidak kenal aktris Park Min Young? Akhir-akhir ini pesonanya yang versatile untuk berbagai macam drama, film, dan acara TV telah jadi salah satu daya tarik Park Min-young di dunia sinema Korea Selatan.
Buat kamu yang masih awam dengan karya yang pernah dibintangi aktris kelahiran 1986 tersebut, berikut 13 drakor yang dibintangi Park Min Young yang populer dan memiliki rating tinggi.
1. Unstopable High Kick (2006)
Karya ini jadi salah satu langkah awal Park Min Young di dunia akting. Melalui perannya sebagai figuran, drama ini memadukan komedi khas keluarga yang juga menyentuh hati.
2. Gumiho (2008)
Park Min Young mulai dikenal publik sebagai Myeong Ok, lewat kecantikannya dalam drama yang diadaptasi dari urban legend tentang kemunculan Rubah 9 ekor khas Korea Selatan. Aktingnya dalam drama yang satu ini jadi titik balik Park Min Young sebagai pemeran utama dalam berbagai drama berikutnya.
3. Ja Myung Go (2009)
Dalam drama bergenre historical fiction ini, Park Min Young menjadi putri Nak Rang, seorang bangsawan yang diklaim akan jadi penyelamat kerajaan dan hidup lebih baik dibandingkan saudarinya, putri Ja Myung. Peran ini jadi salah satu peran antagonis Park Min Young yang melambungkan namanya.
4. Sungkyunkwan Scandal (2010)
Diadaptasi dari novel berjudul sama, Park Min Young menjadi Kim Yoon-hee, seorang perempuan yang berbakat dan pandai yang menyamar menjadi saudara laki-lakinya demi mengenyam pendidikan di universitas ternama. Drama ini juga melambungkan namanya berkat perannya yang versatile dan chemistry-nya bersama lawan mainnya.
5. City Hunter (2011)
City Hunter, drakor dengan rating tertinggi ketiga di Korea, diadaptasi dari manga Jepang berjudul sama dan mengisahkan balas dendam Lee Yoon Sung (diperankan Lee Min Ho) atas kematian ayahnya oleh seorang elit politik. Park Min Young berperan sebagai Kim Nana, lawan main sekaligus cinta Lee Yoon Sung.
6. Glory Jane (2011)
Drama ini memperlihatkan akting Park Min-Young dalam genre melodrama olahraga romantis dengan rating yang cukup tinggi. Di sini, ia berperan sebagai Yoon Jane, yang mengejar impiannya menjadi seorang perawat.
Di rumah sakit ia bertemu dengan Kim Young Kwang (diperankan Chun Jung Myung) seorang atlet baseball yang diturunkan dari lapangan karena cedera. Meski mengejar mimpi masing-masing, mereka perlahan jatuh cinta.
7. Healer (2014)
Salah satu drama aksi-romantis terbaik Park Min-Young, di mana chemistry dengan lawan main dan ketegangan cerita mendapat pujian. Berperan sebagai Chae Yeong-sin, ia menjadi seorang wartawan media daring dan bertemu dengan sosok criminal Healer bernama Seo Jung-hu (yang diperankan oleh Ji Chang Wook) dan jatuh cinta padanya.
8. Remember: War of the Son (2015)
Dalam drama ParkMinYoung ini ia memerankan seorang pengacara cerdas yang membantu ayahnya yang kehilangan ingatan akibat insiden tragis, terlibat dalam kasus pengadilan besar dan intrik hukum.
9. Queen for Seven Days (2017)
Berdasarkan kisah nyata, dalam drama Sageuk ini, Park Minyoung berperan sebagai Shin ChaeKyung. Ia berperan sebagai ratu di Dinasti Joseon yang masa jabatannya hanya bertahan tujuh hari di tahta sebelum digulingkan lewat intrik politik dan cinta yang terbentur sejarah.
10. What’s Wrong with Secretary Kim? (2018)
Sebagai salah satu drama yang populer atas peran dan chemistry yang kuat bersama Park Seo Joon. Dalam drama populer ini, ia berperan sebagai Kim Mi-so, sekretaris yang setia selama sembilan tahun dan tibatiba mengundurkan diri dan memicu sang direktur untuk mengejar dan mempertahankan dirinya.
11. Her Private Life (2019)
Dalam drama populer yang dibintangi Park Min Young ini, ia berperan sebagai Sung Deok-mi, seorang kurator galeri seni yang sangat profesional. Tetapi di balik itu, ia adalah seorang fangirl rahasia yang mengelola fansite seorang idol.
Lalu, tanpa sengaja karier dan rahasianya terbuka ketika bos barunya Ryan Gold (KimJaeWook) datang.
12. Forecasting Love and Weather (2022)
ParkMin Young memerankan Jin Ha Kyung, seorang meteorolog profesional yang menghadapi konflik antara karier, cinta, dan kehidupan di tengah tugasnya di lembaga cuaca nasional. Perannya dalam drama ini menunjukkan bahwa drama terbaru ParkMinYoung tetap segar dan modern.
13. Confidence Queen (2025)
Drama crimecomedy terbaru yang dibintangi ParkMinYoung, di mana ia berperan sebagai Yoon Yi-rang, seorang penipu ulung yang cerdas dan terlibat dalam kejahatan, intrik serta strategi. Proyek ini mewakili drakor ParkMinYoung terbaru dan menjadi salah satu dramanya yang populer.
ParkMinYoung telah membuktikan dirinya sebagai salah satu aktris papan atas Korea dengan kemampuan berakting yang fleksibel di berbagai genre, mulai dari romcom, thriller, hingga drama sejarah.
Daftar 13 drakor ParkMin Young di atas bisa menjadi panduan sempurna bagi penggemar maupun penonton baru untuk menjelajahi karyakarya terbaiknya, sekaligus menikmati pesona dan chemistry unik yang selalu ia hadirkan di setiap perannya.
Selamat menonton, Sahabat Cantika!
Pilihan Editor: Sinopsis Drama Korea Surely Tomorrow yang Dibintangi Park Seo Joon dan Won Ji An
MY DRAMALIST | IMDB | ASIAN WIKI | INSTAGRAM
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika.


















































