Erick Thohir mengatakan dukungan dan persetujuan Rapat Paripurna DPR RI sangat penting dalam proses naturalisasi pemain timnas Indonesia.
6 Maret 2025 | 16.13 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan dukungan dan persetujuan Rapat Paripurna DPR RI ke-14 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2024-2025 sangat penting dalam proses naturalisasi pemain timnas Indonesia. Apalagi, kata dia, persetujuan itu dilakukan menjelang laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Australia pada 20 Maret 2025 dan Bahrain lima hari setelahnya.
DPR telah sepakat memberikan pertimbangan kewarganegaraan Indonesia atau naturalisasi kepada tiga pemain Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi.
“Saya mengapresiasi persetujuan naturalisasi Emil, Dean, dan Joey yang dilakukan, baik pada Rapat Paripurna DPR RI dan juga ketika rapat kerja dengan anggota Dewan terhormat di Komisi X dan Komisi XIII kemarin,” kata Erick, dikutip dari PSSI.
Saat memimpin tersebut, Wakil Ketua DPR Adies Kadir, meminta persetujuan dari hadirin. “Kami meminta persetujuan rapat paripurna hari ini, apakah permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan Republik Indonesia atas nama Saudara Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi, dapat disetujui?”
Secara serempat, anggota DPR yang menghadiri rapat di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 6 Maret 2025, menjawab setuju secara serempak.
Sebelum meminta persetujuan 339 anggota dewan yang hadir, Adies menjelaskan bahwa Komisi X dan Komisi XIII DPR telah mengadakan rapat kerja dan menyetujui naturalisasi tiga orang pemain sepak bola tersebut.
Komisi X dan Komisi XIII DPR menyetujui naturalisasi Emil, Dean, dan Joey pada rapat kerja di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 5 Maret 2025.
Proses berikutnya setelah rapat paripurna yakni dokumen naturalisasi tiga pemain tersebut akan diajukan kepada Presiden Republik Indonesia untuk penerbitan keputusan presiden (Keppres) sebagai syarat pengambilan sumpah Warga Negara Indonesia (WNI).
Menurut rencana, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto dijadwalkan menandatangani Keppres Naturalisasi Dean, Joey, dan Emil pada tanggal 7 Maret. Sementara proses untuk persiapan pengambilan sumpah WNI diagendakan paling lambat tanggal 10 Maret mendatang.
Emil Audero saat ini bermain untuk klub Italia, Palermo. Kiper berusia 27 tahun itu memiliki rekam jejak yang mentereng karena pernah membela klub besar Serie A seperti Inter Milan, Juventus, dan Como.
Sementara itu, Joey Pelupessy, gelandang bertahan berusia 31 tahun, memiliki pengalaman panjang di Eropa. Ia pernah membela FC Twente (Belanda), Sheffield Wednesday (Inggris), FC Groningen (Belanda), dan kini bermain untuk Lommel SK (Belgia).
Dean James, bek kiri 24 tahun yang kini memperkuat Go Ahead Eagles di Eredivisie, Belanda, merupakan jebolan akademi Ajax Amsterdam. Dengan usianya yang masih muda, ia diharapkan bisa menjadi andalan Timnas Indonesia dalam jangka panjang.
Bagus Pribadi
Bergabung dengan Tempo pada September 2023. Kini menulis untuk desk Jeda yang mencakup olahraga dan seni.
PODCAST REKOMENDASI TEMPO
- Podcast Terkait
- Podcast Terbaru