TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah film Indonesia terbaru akan meramaikan layar lebar Tanah Air pada November 2024. Deretan film ini akan hadir dengan menyuguhkan berbagai genre dan tema cerita yang menarik, mulai dari drama keluarga, romansa, melodrama, komedi, hingga horor dan misteri.
Selain itu, beberapa aktor dan aktris ternama Indonesia juga dipastikan akan membintangi film-film tersebut. Di antaranya adalah Sara Wijayanto, Fedi Nuril, Rebby Rastanty, Adinia Wirasti, hingga Anjasmara. Lantas apa saja film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop pada November 2024? Berikut rangkuman informasi selengkapnya.
1. Anak Kolong (7 November)
Film Indonesia terbaru yang tayang di bioskop pada November 2024 adalah Anak Kolong. Film ini mengikuti kisah seorang remaja bernama Arya, yang merupakan anak prajurit TNI AD dengan kehidupan yang serba pas-pasan. Seiring bertambahnya usia, Arya dihadapkan oleh pilihan yang sulit, memilih menjadi tentara mengikuti harapan Ayahnya atau mengejar mimpinya sendiri.
Di tengah kebingungan itu, Arya dipertemukan dengan Amira dan jatuh hati padanya. Namun, cinta Arya terhalang oleh orangtua Amira yang merupakan atasan dari ayahnya sendiri. Untuk mendapatkan restu, Arya harus berjuang memenuhi standar ayah Amira. Film ini dibintangi oleh Junior Roberts dan Aisyah Aqilah.
2. Santet Segoro Pitu (7 November)
Film Santet Segoro Pitu diangkat dari kisah nyata yang sempat viral di media sosial X (Twitter). Disutradarai oleh Rocky Soraya, film yang menampilkan cerita horor berlatar wilayah di Semarang pada tahun 1983 ini akan dibintangi oleh Sara Wijayanto, Christian Sugiono, Ari Irhan, dan Sandrinna Michelle.
Cerita dimulai sejak Sucipto, ayah Ardi, menerima paket misterius yang menimbulkan berbagai teror untuk keluarga tersebut. Sucipto, Marni, dan Arif kemudian jatuh sakit satu per satu. Ardi dan adik perempuannya, Syifa, percaya bahwa ini adalah serangan ilmu hitam dan mereka berdua akan mengalami nasib yang sama. Ilmu hitam tersebut ternyata bertingkat tinggi dari luar Jawa yang disebut Ilmu Hitam Tujuh Lautan.
Film Santet Segoro Pitu. Dok. Hitmaker Studios.
3. Danyang Mahar Tukar Nyawa (7 November)
Film ini bercerita tentang Galang, seorang buruh tani, jatuh cinta pada Resti yang berasal dari keluarga kaya raya. Orang tua Resti melarang Galang untuk mencintai putrinya. Tak terima cintanya bertepuk sebelah tangan, Galang memutuskan untuk pergi ke Gunung Srandil untuk mencari keajaiban. Sepulangnya Galang dari gunung itu, kehidupannya tiba-tiba berubah. Namun dia memiliki syarat yang harus dipenuhi, yakni rutin memberikan sesaji penyelamat nyawa.
Suatu ketika Dasmi, mertua Galang, mengetahui tempat sesaji menantunya. Galang pun diam-diam menemukan tempat sesaji mertuanya. Karena khawatir akan keselamatan Resti, Galang dan Dasmi memutuskan untuk pergi ke Segoro Sewu untuk melakukan ritual tukar tuba. Sesampainya di Segoro Sewu, mereka tak sengaja bertemu dan melakukan hubungan terlarang sebagai syarat ritual tukar tuba.
4. Bila Esok Ibu Tiada (14 November)
Film ini bercerita tentang kehidupan sebuah keluarga dengan empat anak yang sangat bergantung dengan ibu mereka, Rahmi. Sang ibu selalu memberikan yang terbaik dan mendedikasikan dirinya untuk menjaga anak-anaknya, meskipun mereka sudah dewasa. Keadaan berubah ketika kondisi kesehatan Rahmi mulai menurun.
Rahmi memiliki pesan agar anak-anaknya, yakni Ranika, Rangga, Rania, dan Hening dapat rukun meski dia telah tiada. Namun, berbagai permasalahan membuat keluarga tersebut renggang. Film drama keluarga ini dibintangi oleh Christine Hakim, Adinia Wirasti, Fedi Nuril, Amanda Manopo, dan Yasmin Napper.
5. Wanita Ahli Neraka (14 November)
Wanita Ahli Neraka mengikuti kisah seorang mahasiswi bernama Farah yang menikah untuk memenuhi keinginannya, mendapatkan surga sesuai keyakinannya. Namun, yang didapatkannya adalah neraka dalam pernikahan itu. Farah baru menyadari bahwa dirinya adalah bagian dari perjanjian suaminya dengan iblis untuk rencana besarnya.
Farah masuk ke dalam situasi yang rumit, ingin memberontak namun ingin tetap berbakti kepada suaminya agar bisa mendapatkan surga. Surat dari Umi Hanum, gurunya, membuat Farah melawan dan menjadi Wanita Ahli Neraka. Film ini dibintangi oleh Febby Rastanty, Oka Antara, dan Ashira Zamita.
6. Puang Bos (14 November)
Poster film Puang Bos. Foto: Instagram.
Film Indonesia terbaru yang tayang di bioskop November 2024 selanjutnya adalah Puang Bos. Film ini mengikuti kisah keluarga pembuat kapal Pinisi yang tengah dilanda konflik. Sang pewaris tunggal, Dewa Rucci, tak mau meneruskan usaha Puang Sinar, ayahnya. Ia sibuk mengendarai sepeda motor bersama teman-temannya. Di sisi lain, kayu Na'nasa sebagai bahan baku kapal Pinisi tengah mengalami krisis.
Dewa Rucci kembali bertemu dengan Pertiwi, cinta masa lalunya. Puang Sinar dibantu oleh Yudis dan Puang Hari punya ide agar usaha pembuatan kapalnya berjalan lancar. Apalagi, Pertiwi adalah pewaris lahan pohon Na'nasa terluas di Bulukumba. Mengusung genre komedi romantis, film ini dibintangi oleh Ibrahim Risyad, Michelle Ziudith, dan Timotius Pritt.
7. Petak Umpet (21 November)
Petak Umpet terinspirasi dari legend urban populer di Indonesia tentang makhluk gaib bernama Wewe Gombel yang suka menculik anak-anak. Diceritakan, Rahman diminta oleh ibunya untuk menemani Sari, adik perempuannya, bermain bersama teman-temannya. Rahman yang merasa sungkan pun menyuruh Sari bermain petak umpet, sedangkan dia menunggu sambil bermain game online di ponselnya.
Masalah muncul ketika Sari tak kunjung ditemukan. Teman-temannya mengatakan bahwa Sari bersembunyi di sebuah rumah tua yang sudah lama tak ditinggali. Sari pun dikabarkan diculik oleh sosok Wewe Gombel. Rahman yang merasa bersalah berusaha menyelamatkan Sari dengan bantuan temannya, Rinto dan Shila. Film ini dibintangi oleh Randy Martin, Saskia Chadwick, dan Adam Farrel.
8. Pantaskah Aku Berhijab (21 November)
Film bergenre drama romantis ini mengikuti perjalanan hidup seorang wanita bernama Sofi. Dia adalah gadis muda yang tumbuh bersama ibu dan adik-adiknya, tanpa kehadiran figur seorang ayah yang bertanggung jawab. Sofi terjebak dalam hubungan yang toxic dan harus menghadapi kenyataan pahit, yaitu kehamilan yang tidak diinginkan.
Kejadian itu membuat karier Sofi hancur berantakan. Di sisi lain, sahabat laki-laki Sofi, Aqsa terus menemani Sofi apapun yang terjadi. Dia pun membantu Sofi untuk hijrah dan mencari kebahagiaannya sendiri. Bryan Domani, Nadzira Shafa, dan Dhini Aminarti menjadi pemeran utama dalam film ini.
9. Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu (21 November)
Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu juga mengusung genre drama romantis. Dikisahkan, Sadali adalah mahasiswa asal Bukit Tinggi yang akan melanjutkan kuliah di ISI Yogyakarta untuk menjadi pelukis. Sebelum merantau, dia menjalani proses taaruf dan dijodohkan dengan Arnaza, gadis cantik dari desanya.
Namun saat Sadali sampai di Yogyakarta, dia jatuh cinta dengan Mera, aktivis seni perempuan yang usianya lebih tua dari dia. Sadali pun mengalami dilema untuk memilih antara Arnaza atau Mera. Film karya penulis Pidi Baiq ini dibintangi oleh Ajil Ditto, Adinia Wirasti, dan Hanggini.
10. Cinta Dalam Ikhlas (28 November)
Satu lagi film terbaru bergenre drama romantis yang akan tayang di bioskop adalah Cinta Dalam Ikhlas. Film ini mengikuti kisah cinta antara Athar dan Ara yang saling memperbaiki diri ketika bersama. Namun saat itu, mereka masih terlalu muda dan harus mengejar impian masing-masing.
Setelah kembali bertemu di bangku kuliah, kehidupan Athar dan Ara sedikit berbeda. Namun kini hidup Athar bukan hanya tentang Ara, tetapi juga Tari dan Salsabila yang dikenalkan oleh sahabat sekaligus mentor Athar, Zein. Kekuatan cinta antara Athar dan Ara pun diuji. Film besutan Fajar Bustami ini dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris muda Indonesia, seperti Abun Sungkar, Adhisty Zara, dan Umar Daniel.
11. Guna Guna Istri Muda (28 November)
Film Guna-guna Istri Muda. Dok. Falcon Black
Film Indonesia terbaru yang tayang di bioskop selanjutnya adalah Guna Guna Istri Muda. Film garapan sutradara Razka Robby Ertanto ini menggandeng Anjasmara, Lulu Tobing, dan Happy Salma sebagai pemeran utamanya.
Guna Guna Istri Muda bercerita tentang Angel yang mencampakkan Roy demi menikah dengan Paman Burhan yang selama ini menjadi sugar daddy-nya. Begitu resmi menjadi istri muda, Angel malah terpikat oleh keponakan suaminya yang bernama Leo. Ia pun menggunakan jasa dukun bernama Sumi agar Leo mau tidur dengannya. Vivian, sang istri tua, rupanya mengetahui perbuatan Angel, sehingga rencananya pun berantakan. Angel pun meminta Sumi untuk menyiksa Vivian dengan ilmu hitam.
IMDB | TIX ID
Artikel ini terbit di bawah judul 11 Film Indonesia Terbaru yang Tayang di Bioskop November 2024, Didominasi Genre Romansa