7 Permintaan Ibu Kim Sae Ron kepada Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dan Lee Jin Ho

7 hours ago 6

TEMPO.CO, Jakarta - Ibu mendiang Kim Sae Ron menyampaikan tujuh poin berisi permintaannya bersama keluarga yang ditujukan kepada Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dan YouTuber Lee Jin Ho. Ia mengungkapkannya dalam siaran di kanal YouTube Garosero Research Institute pada Sabtu, 15 Maret 2025.

Pilihan Editor: Kim Soo Hyun Dijuluki K-Diddy Imbas Kontroversi Hubungan dengan Kim Sae Ron

Melansir dari Koreaboo, ibu Kim Sae Ron tidak hanya menanggapi pernyataan GOLDMEDALIST selaku agensi Kim Soo Hyun, tetapi juga menyatakan tuntutannya kepada mereka. Termasuk Lee Jin Ho, reporter yang sebelumnya disalahkan oleh keluarga sebagai penyebab Kim Sae Ron mengalami tekanan mental hingga memutuskan untuk mengakhiri hidup pada 16 Februari 2025, tepat di hari ulang tahun Kim Soo Hyun.

Permintaan Maaf dari Kim Soo Hyun dan GOLDMEDALIST

Secara garis besar, keluarga Kim Sae Ron menuntut permintaan maaf terutama dari Kim Soo Hyun dan GOLDMEDALIST. Poin pertama, sang ibu ingin Kim Soo Hyun mengakui bahwa dia pernah berpacaran dengan Kim Sae Ron saat masih di bawah umur. Kim Soo Hyun juga diminta untuk melakukan permintaan maaf publik atas hal tersebut.

Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun. Foto: Instagram.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kedua, GOLDMEDALIST diminta untuk melakukan permintaan maaf secara resmi atas manipulasi media selama tiga tahun terakhir. "Mereka mengklaim bahwa keduanya (Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron) tidak pernah berkencan, dan lagi ketika mereka menyatakan tiga hari yang lalu bahwa mereka juga tidak pernah berkencan," kata ibu Kim Sae Ron.

Ketiga, ibu Kim Sae Ron memohon supaya pihak agensi mengakui kontribusi putrinya sebagai anggota pendiri perusahaan dan mohon maaf atas hal itu. Seperti yang diungkapkan oleh bibi Kim Sae Ron sebelumnya, keponakannya itu membantu Kim Soo Hyun mendirikan GOLDMEDALIST dengan mengarahkan artis baru dan memberikan pelajaran akting, tanpa menerima bayaran.

Minta Maaf Tagih Kim Sae Ron 700 Juta

Pada poin keempat, ibu Kim Sae Ron membahas soal tuntutan pembayaran 700 juta won. Ia mendesak GOLDMEDALIST untuk mengakui dan meminta maaf secara terbuka karena telah mengirimkan surat pemberitahuan hukum yang menuntut Kim Sae Ron membayar kembali 700 juta won atau sekitar Rp 7,8 miliar.

"Keluarga kami tidak menuntut apa pun dari Kim Soo Hyun atau agensi, selain permintaan maaf resmi," kata ibu Kim Sae Ron dalam poin kelima.

Dalam sebuah wawancara yang disiarkan melalui kanal YouTube Garosero Research Institute pada Senin, 10 Maret 2025, bibi Kim Sae Ron menyebut agensi menawarkan bantuan untuk mempercepat proses hukum atas kasus mengemudi dalam keadaan mabuk (DUI) yang dialami Kim Sae Ron pada 18 Mei 2022. Agensi membayar ganti rugi 700 juta won kepada korban kecelakaan, tapi kemudian menuntut Kim Sae Ron untuk mengembalikan jumlah tersebut.

Awalnya, Kim Soo Hyun mengatakan kepada Kim Sae Ron bahwa tidak apa-apa jika ia tidak bisa membayar utangnya. "Namun, pada 2024, tiba-tiba ada surat resmi yang meminta ganti rugi sebesar 700 juta won,” kata bibi Kim Sae Ron. Setelah menerima surat penagihan, Kim Sae Ron mencoba menghubungi Kim Soo Hyun untuk meminta bantuan, tapi tidak mendapatkan respons.

Keluarga Kim Sae Ron akan Laporkan Lee Jin Ho Minggu Depan

Youtuber Korea Selatan, Lee Jin Ho dituding berkontribusi dalam kematian Kim Sae Ron lewat konten-kontennya. Foto: kbizoom.

Poin keenam dan ketujuh, keluarga Kim Sae Ron fokus kepada Lee Jin Ho yang mereka sebut dengan panggilan 'reporter viral daring yang jahat.' Sang ibu menyampaikan alasan mereka mengungkapkan hubungan asmara Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron adalah untuk membuktikan informasi palsu yang disebarkan oleh Lee Jin Ho.

"Itu adalah situasi yang tidak dapat dihindari yang mengharuskan terungkapnya foto-foto Kim Soo Hyun. Kami berharap semua orang dapat memberikan pengertiannya," kata ibu Kim Sae Ron dalam poin keenam.

Pihak keluarga bersiap untuk mengajukan tuntutan hukum terhadap Lee Jin Ho pekan depan. Dalam poin ketujuh itu, pihak keluarga Kim Sae Ron masih berharap permintaan maaf yang tulus dari Lee Jin Ho. "Selain itu, harus ada permintaan maaf karena menelepon setelah pemakaman dan mengunjungi kolumbarium serta mengklaim mereka tidak dapat menemukannya," kata ibu Kim Sae Ron. "Meskipun ia mungkin membenarkannya sebagai upaya pemeriksaan fakta, keluarga yang ditinggalkan merasa diejek dan sangat tersinggung."

Ketujuh poin yang disampaikan ibu Kim Sae Ron ini diungkapkan setelah GOLDMEDALIST merilis pernyataan baru pada Sabtu, 15 Maret 2025. Agensi meminta untuk berhenti menyebarkan foto masa lalu Kim Soo Hyun dengan Kim Sae Ron. GOLDMEDALIST juga mengaku ingin bertemu dengan ibu Kim Sae Ron untuk memberikan penjelasan langsung.

"Kami yakin bahwa memperdebatkan masalah ini secara terbuka tidak pantas bagi mendiang Kim Sae Ron atau ibunya, yang telah berusaha memulihkan reputasinya. Tim manajemen kami bersedia bertemu dengan ibu Kim Sae Ron dan memberikan penjelasan yang memadai. Kami akan sangat menghargai jika dia dapat menghubungi kantor GOLDMEDALIST kapan saja," tulis GOLDMEDALIST.

Adinda Jasmine berkontribusi dalam penulisan artikel ini.

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |