TEMPO.CO, Jakarta - Kabinet Prabowo disebut-sebut kabinet gemuk. Terdapat 109 orang yang tergabung di dalamnya. Ada orang partai, profesional, akademisi hingga pengusaha. Sejumlah sosok tim sukses juga masuk di dalamnya. Siapa saja?
1. Raja Juli Antoni
Pada saat Pemilu 2024, mantan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang, Raja Juli Antoni menegaskan tetap bersikap profesional meskipun secara terbuka mendukung pasangan Prabowo-Gibran. Politikus dari Partai Solidaritas Indonesia ini mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga netralitas.
“Insyallah, kita bersama-sama jaga netralitas, jaga independensi sebagai aparat. Termasuk posisi saya sebagai wamen,” kata Raja Juli saat ditemui usai acara di DPP PSI pada Kamis, 16 November 2023.
Raja Juli, melalui akun Twitter pernah menyapa, “Selamat PAGI —Selamat Prabowo Gibran.” saat mendarat di Kupang, Nusa Tenggara Timur, pada 26 Oktober 2023.
2. Zulkifli Hasan
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan pernah memberikan tanggapan terkait banyaknya ucapan selamat dari pemimpin negara lain kepada Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, di tengah sengketa pilpres yang masih berlangsung di Mahkamah Konstitusi (MK).
Pada saat itu, Prabowo menerima banyak ucapan selamat atas kemenangannya sebagai Presiden RI untuk periode 2024-2029, meskipun ia belum secara resmi ditetapkan sebagai presiden. Menurut Zulkifli, hal ini menunjukkan bahwa dunia mengakui Prabowo serta pelaksanaan pemilihan umum Indonesia yang berlangsung dengan prinsip Luber Jurdil.
3. Fadli Zon
Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon mengatakan dia mendapat tugas dari presiden terpilih Prabowo Subianto untuk mengurusi kebudayaan. Hal itu diungkapkan Fadli saat mendatangi kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, 14 Oktober 2024.
Fadli Zon mengatakan amanah Prabowo kepadanya sesuai dengan perhatiannya selama ini, yakni soal kebudayaan,
“Ya pokoknya kalau sebenarnya passion saya itu sebenarnya itu. Ya mengurusi berbagai macam heritage,” kata Fadli Zon setelah pertemuan Senin kemarin.
4. Airlangga Hartarto
Mantan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan dukungan pada Prabowo Subianto untuk menjadi Calon Presiden (Capres) pada Pemilu 2024 yang lalu. Middle income trap menjadi salah satu alasan Airlangga mendukung Prabowo.
“Pak Prabowo adalah orang yang tepat supaya Indonesia lolos dari middle income trap,” klaim Airlangga.
Hal itu membuat Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang beranggotakan Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional resmi bergabung dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai Capres 2024 kemarin.
5. Prasetyo Hadi
Presiden RI Prabowo Subianto telah menunjuk Prasetyo Hadi sebagai Menteri Sekretaris Negara dalam susunan kabinet periode 2024-2029 yang dinamakan Kabinet Merah Putih.
“Saya merasa sangat terhormat, dipercaya oleh beliau untuk membantu Presiden, menjadi Menteri Sekretaris Negara, saya paham betul bahwa ini tugas yang tidak ringan," kata Prasetyo Hadi saat memberikan keterangan usai namanya diumumkan dalam susunan daftar menteri di Istana Merdeka Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024.
Prasetyo menjelaskan bahwa tugasnya yang utama adalah membantu memberikan dukungan kelancaran tugas Presiden. Ia mengaku juga diberi tugas khusus juga untuk membantu mengkoordinasikan antarkementerian agar program-program pemerintah dapat berjalan lancar.
6. Giring Ganesha
Giring Ganesha yang menjadi Wakil Menteri Kebudayaan akan dampingi Fadli Zon. Giring turut dipanggil ke kediaman Prabowo pada Selasa sore, 15 Oktober 2024.
Setelah bertemu dengan Prabowo, musisi itu mengaku sudah berdiskusi sebelumnya dengan Fadli Zon bahwa mereka punya tugas besar untuk menemukan kembali kebudayaan Indonesia. “Nanti Pak Prabowo yang jawab,” kata Giring saat ditanya apakah akan menjadi wakil dari Fadli Zon.
MYESHA FATINA RACHMAN I DANIEL A FAJRI I EKA YUDHA SAPUTRA I ANANDA BINTANG I ADINDA JASMINE I ANTARA
Pilihan Editor: Tangan Jokowi di Kabinet Prabowo