Hizbullah Benarkan Hashem Safieddine Tewas dalam Serangan Israel

2 months ago 51

Hashem Safieddine. Wikipedia
Hashem Safieddine. Wikipedia

Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kelompok militan Lebanon, Hizbullah, pada Rabu, 23 Oktober 2024 mengakui bahwa calon pemimpinnya Hashem Safieddine, tewas dalam serangan Israel. Hizbullah mengonfirmasi bahwa Safieddine tewas dalam serangan udara Israel.

Safieddine telah memimpin Hizbullah bersama wakil sekretaris jenderalnya Naim Qassem sejak pembunuhan Hassan Nasrallah. Ia diperkirakan akan terpilih secara resmi sebagai sekretaris jenderal berikutnya, meskipun belum ada pengumuman resmi dari kelompok tersebut.

Seorang kerabat Nasrallah, Safieddine pernah duduk di Dewan Jihad kelompok tersebut. Dewan Jihad adalah badan yang bertanggung jawab atas operasi militer Hizbullah. Safieddine juga merupakan kepala dewan eksekutif, yang mengawasi urusan keuangan dan administrasi Hizbullah.

Safieddine memegang peran penting saat berbicara atas nama Hizbullah selama perang dengan Israel. Ia sempat berpidato di sebuah acara pemakaman untuk mewakili Nasrallah.

Pembunuhan Safieddine menyebabkan krisis kepemimpinan di Hizbullah. Meski demikian serangan ke Israel terus berlanjut. Hizbullah berupaya untuk memukul mundur serangan darat Israel.

Pada Rabu, 23 Oktober 2024, serangan Israel menggempur pinggiran selatan Beirut. Serangan itu dibalas Hizbullah dengan menembakkan peluru kendali presisi untuk pertama kalinya ke sasaran-sasaran Israel.

Iklan

Saling serang terjadi saat Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengunjungi wilayah Israel. Blinken mendorong dihentikannya pertempuran di Gaza dan Lebanon.

Serangan di pinggiran Beirut mengakibatkan api membubung ke langit malam tak lama setelah juru bicara militer Israel mengeluarkan peringatan evakuasi untuk wilayah tersebut. Serangan lain terjadi tanpa peringatan dan menghantam kantor stasiun TV Al-Mayadeen di dekatnya. 

REUTERS 

Pilihan editor: Wall Street Journal: Yahya Sinwar Tolak Tawaran untuk Melarikan Diri dari Gaza




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.


 

Video Pilihan


Wall Street Journal: Yahya Sinwar Tolak Tawaran untuk Melarikan Diri dari Gaza

5 jam lalu

Yahya Sinwar. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa
Wall Street Journal: Yahya Sinwar Tolak Tawaran untuk Melarikan Diri dari Gaza

Yahya Sinwar menolak untuk pergi dari Gaza karena ingin meningkatkan perlawanan militer terhadap Israel.


Mantan Jenderal: Mengakhiri Perang Gaza Pilihan Tepat bagi Israel

7 jam lalu

Orang-orang berduka atas kematian seorang prajurit Israel, Sersan Satu Noam Israel Abdu, yang tewas di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza antara Israel dan Hamas, selama pemakamannya di Kadima-Zoran, Israel, 8 Oktober 2024. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Mantan Jenderal: Mengakhiri Perang Gaza Pilihan Tepat bagi Israel

Mantan jenderal Israel yang meminta perang Gaza segera diakhiri untuk empat alasan yang dipicu fenomena sosial dan ekonomi.


Pentagon: AS belum Melihat Bukti Adanya Bunker Hizbullah di Bawah Rumah Sakit Beirut

8 jam lalu

Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin. REUTERS
Pentagon: AS belum Melihat Bukti Adanya Bunker Hizbullah di Bawah Rumah Sakit Beirut

Bos Pentagon mengatakan belum melihat bukti adanya bungker Hizbullah yang penuh dengan emas dan uang tunai di bawah rumah sakit yang diserang Israel.


Siapa Hashem Safieddine, Calon Pemimpin Hizbullah yang Dibunuh Israel?

11 jam lalu

Pendukung Hizbullah membawa bendera dan spanduk yang menggambarkan pejabat senior Hizbullah Sayyed Hashem Safieddine selama protes di pinggiran selatan Beirut, Lebanon 18 Oktober 2023. REUTERS/Mohamed Azakir
Siapa Hashem Safieddine, Calon Pemimpin Hizbullah yang Dibunuh Israel?

Belum juga ditunjuk sebagai pemimpin Hizbullah, salah satu calon pengganti Hassan Nasrallah, Hashem Safieddine, dilacak Israel dan kemudian dibunuh.


Hizbullah Serang Pangkalan Intelijen Israel Saat Kedatangan Menlu AS

14 jam lalu

Petugas mencari korban di antara puing-puing di lokasi serangan Israel di dekat Rumah Sakit Universitas Rafik Hariri, di tengah konflik antara Hizbullah dan pasukan Israel, di Beirut, Lebanon, 22 Oktober 2024. Serangan terbaru Israel di Lebanon terjadi pada Senin (21/10) di dekat rumah sakit daerah Beirut yang menewaskan 18 orang. REUTERS/Yara Nardi
Hizbullah Serang Pangkalan Intelijen Israel Saat Kedatangan Menlu AS

Hizbullah kembali menyerang Israel. Kali ini targetnya adalah pangkalan intelijen Israel di Tel Aviv.


Warga Israel Korban Selamat Serangan 7 Oktober 2023 Bunuh Diri

15 jam lalu

 Yariv Katz
Warga Israel Korban Selamat Serangan 7 Oktober 2023 Bunuh Diri

Shirel Golan, 22 tahun, korban selamat dalam serangan 7 Oktober 2023, bunuh diri setelah mengalami post-traumatic stress disorder.


Sejarah Rumah Sakit Indonesia di Gaza yang Dikabarkan Dibakar Israel

18 jam lalu

Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Palestina. (ANTARA/HO-MER-C)
Sejarah Rumah Sakit Indonesia di Gaza yang Dikabarkan Dibakar Israel

Rumah Sakit Indonesia di Gaza dibangun pada 2011 melalui sumbangan dari Indonesia senilai 9 juta dolar AS.


Israel Kembali Lakukan Kejahatan Perang, Bakar Rumah Sakit Indonesia di Gaza

18 jam lalu

Gambar satelit menunjukkan area di sekitar Rumah Sakit Indonesia, selama gencatan senjata sementara antara kelompok Islam Palestina Hamas dan Israel, di Gaza 26 November 2023. Maxar Technologies/Handout via REUTERS
Israel Kembali Lakukan Kejahatan Perang, Bakar Rumah Sakit Indonesia di Gaza

Israel mengepung rumah sakit Indonesia dan membakarnya, UNRWA desak Israel beri akses penyelamatan


Jendela Kamar Tidur Netanyahu Pecah Diserang Drone Hizbullah

19 jam lalu

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mendukung Presiden AS Donald Trump setelah menandatangani Abraham Accords, menormalisasi hubungan antara Israel dan beberapa negara tetangganya di Timur Tengah, dalam penataan kembali strategis negara-negara Timur Tengah melawan Iran, di South Lawn of the White Rumah di Washington, AS, 15 September 2020. REUTERS/Tom Brenner/File Foto
Jendela Kamar Tidur Netanyahu Pecah Diserang Drone Hizbullah

Serangan drone Hizbullah menghantam rumah liburan Netanyahu di Israel utara.


Norwegia Desak Perusahaan Hindari Bisnis Pendukung Pendudukan Israel di Palestina

20 jam lalu

Menteri Luar Negeri Norwegia Espen Barth Eide. Shutterstock
Norwegia Desak Perusahaan Hindari Bisnis Pendukung Pendudukan Israel di Palestina

Norwegia menyerukan kepada perusahaan-perusahaan lokal untuk menghindari kegiatan bisnis yang akan "mendukung penjajahan Israel atas Palestina."


Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |