Jadwal dan Prediksi Paris Saint-Germain vs Atletico Madrid di Liga Champions Malam Ini

2 months ago 32

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Paris Saint-Germain vs Atletico Madrid akan tersaji pada pertandingan keempat fase grup Liga Champions 2024-2025. Laga ini akan berlangsung di Parc des Princes pada Kamis, 7 November 2024, pada pukul 03.00 WIB. 

Atletico Madrid kini berada di peringkat ketiga klasemen Liga Spanyol. Penampilan tim asuhan Diego Simeone ini terus membaik. Los Colchoneros mengalahkan Las Palmas 2-0 pada laga terakhir La Liga pekan lalu. 

PSG, di sisi lain, berada di peringkat pertama Ligue 2 Prancis dan mampu tampil impresif di kompetisi domestik musim ini. Tim asuhan Luis Enrique ini juga punya modal bagus setelah memetik kemenangan 1-0 atas Lens pada akhir pekan lalu. 

Berita Terkini Tim

Luis Enrique membuat beberapa keputusan penting di akhir pekan lalu. Ia mencadangkan kiper pilihan pertama Gianluigi Donnarumma untuk memberi kesempatan untuk Matvei Safonov. Ia juga memasukkan kembali penyerang Spanyol Marco Asensio ke dalam susunan pemain.

Kembalinya Asensio mengakhiri eksperimen yang memperlihatkan Ousmane Dembele bisa beroperasi sebagai false nine. Asensio harus beroperasi di sayap kanan. Bradley Barcola baru-baru ini mencetak gol kedelapannya di Ligue 1 musim ini dan juga akan tampil di sepertiga akhir lapangan.

Penyerang Goncalo Ramos belum tersedia karena cedera pergelangan kaki yang dideritanya pada bulan Agustus,. Ia bergabung dengan Presnel Kimpembe (Achilles) dan produk muda Atletico Lucas Hernandez (ACL) di bangku cadangan.

Lini serang Atletico kemungkinan akan kembali menyertakan putra sang manajer, Giuliano Simeone. Tetapi, Antoine Griezmann, Angel Correa, dan Alexander Sorloth juga bersaing menjadi pilihan utama.

Julian Alvarez juga telah terlibat dalam 13 gol dalam 20 penampilan Liga Champions hingga saat ini. Padahal, rata-rata, ia hanya bermain selama 50 menit per pertandingan. Akan tetapi, ia hanya mencetak satu gol dan membuat satu assist dalam delapan pertandingan tandang.

Sejumlah pemain Atletico cedera. Robin Le Normand (cedera kepala), Marcos Llorente (cedera paha) dan Cesar Azpilicueta (ceera betis) dipastikan absen. Thomas Lemar dan Pablo Barrios masih diragukan tampil.

Pemain Atletico Madrid Angel Correa melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Real Madrid dalam pertandingan Liga Spanyol di Metropolitano, Madrid, 30 September 2024. REUTERS/Juan Medina

Head-to-Head

  • PSG memiliki rekor impresif melawan Atletico Madrid. Les Parisiens telah memenangkan satu dari dua pertandingan persahabatan yang dimainkan antara kedua tim. Pertandingan lainnya berakhir seri.
  • Atletico Madrid belum pernah menghadapi PSG dalam kompetisi besar Eropa dan akan menjadi tim Spanyol ke-10 yang bermain melawan raksasa Paris di pentas Eropa.
  • Setelah empat pertandingan tak terkalahkan berturut-turut melawan tim dari Prancis di Liga Champions, Atletico Madrid kalah dalam pertandingan melawan Lille dengan skor 3-1.
  • PSG telah kalah dalam empat pertandingan di Liga Champions pada tahun 2024.  
  • Atletico Madrid telah kalah dalam dua pertandingan terakhir di Liga Champions.

Perkiraan Susunan Pemain

Paris Saint-Germain: Safonov; Hakimi, Marquinhos, Pacho, Mendes; Zaire-Emery, Vitinha, Neves; Dembele, Asensio, Barcola

Atletico Madrid: Oblak; Molina, Witsel, Gimenez, Reinildo; De Paul, Koke, Barrios, Lino; Alvarez, Griezmann

Prediksi PSG vs Atletico Madrid

Duel kedua tim layaknya duel pemain muda dan pemain berpengalaman. Pemain muda PSG diprediksi bisa memetik kemenangan karena Atletico Madrid tengah mengalami krisis pemain dan inkonsistensi di kompetisi. 

SPORTSKEEDA | SPORTSMOLE

Artikel ini terbit di bawah judul Jadwal dan Prediksi Paris Saint-Germain vs Atletico Madrid di Liga Champions Malam Ini

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |