Gedong Duwur di Jalan Mayor Dasuki Desa Penganjang, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Kabupaten Indramayu resmi menetapkan lima bangunan sebagai Cagar Budaya tingkat kabupaten. Penetapan itu menambah daftar warisan budaya yang kini memiliki perlindungan hukum, sekaligus mempertegas komitmen pemerintah daerah dalam menjaga tinggalan sejarah.
Ketua TACB Indramayu, Dedy S Musashi menjelaskan, penetapan itu bertujuan untuk melindungi bangunan bersejarah dari perubahan tanpa izin. Sekaligus juga memanfaatkannya untuk edukasi dan pariwisata. “Bangunan yang sudah ditetapkan tidak boleh diubah atau diganti tanpa izin dari TACB,” tegas Dedy, Jumat (21/11/2025).
“Harapannya, warisan budaya kita tetap lestari dan bisa digunakan untuk kepentingan pendidikan maupun pariwisata,” imbuh Dedy.
Adapun kelima bangunan yang ditetapkan sebagai cagar budaya itu adalah :
1. SD Negeri 1 Bulak, Kandanghaur
Merupakan satu-satunya bangunan bekas sekolah rakyat yang tersisa di Kabupaten Indramayu. Dibangun sekitar awal 1900-an, sekolah itu diperuntukkan bagi pribumi dengan masa belajar tiga tahun. Fungsinya saat itu untuk menyiapkan tenaga kerja lokal pada masa kolonial.
2. SMP Negeri 1 Sindang
Bangunan kolonial yang dibangun sekitar tahun 1911. Dahulu merupakan sekolah dasar khusus bagi pria bangsa Eropa dan masyarakat Tionghoa yang tinggal di Kabupaten Indramayu pada masa kolonial.
3. Klenteng An Tjeng Bio, Jalan Veteran
Telah berusia lebih dari 100 tahun dan dibangun pada tahun 1848. Klenteng itu memiliki arsitektur khas dengan langgam Tionghoa yang masih terjaga hingga kini.
4. Gedong Duwur
Salah satu bangunan kolonial penting di Kabupaten Indramayu. Awalnya akan ditetapkan bersama dengan kawasan sekitarnya, namun setelah saran Dinas Permuseuman Jawa Barat, penetapan dipisah menjadi bangunan tunggal.
5. Asrama KNIL
Terletak satu kompleks dengan Gedong Duwur. Bangunan ini menjadi bagian penting dari jejak sejarah militer kolonial di Indramayu

1 hour ago
5















































