CANTIKA.COM, Jakarta - Liburan menjadi momen Prilly Latuconsina menikmati waktu rehat sejenak dari rutinitas syutingnya. Baru-baru ini, aktris sekaligus dosen itu membagikan potret manis liburannya bersama sang kekasih, Omara Esteghlal di Jepang. Lewat beberapa unggahan instagram, keduanya tampak menikmati suasana Negeri Sakura dengan momen hangat yang mencuri perhatian penggemar.
Cita-cita Prilly ke Disney Sea
Dalam unggahan Prilly Latuconsina di instagram, ia bercerita bahwa ia sangat senang karena dapat mengunjungi destinasi wisata impiannya sejak masih kecil, yaitu Disney Sea, Jepang. Ia tak hanya pergi sendiri, tapi ditemani oleh sang kekasih, Omara Esteghlal. Mereka juga berpose dengan memakai bandana dan kacamata, serta berlatar belakang pemandangan alam, wahana wisata, dan saat mencicipi kuliner disana. Menambah kesan manis dan romantis pada pasangan ini.
Prilly juga sangat menikmati momen tersebut dengan menuliskan keterangan di unggahannya, yang menunjukkan dirinya akhirnya dapat menjajakkan kaki hingga Disney Sea di usianya yang kini menginjak 29 tahun. Ia tak lupa mengucapkan rasa terima kasih pada Omara karena sudah membantu mewujudkan impian masa kecilnya dengan menuliskan caption, “Terima kasih kepada pria paling tampan, lembut, dan baik hati Omara. Aku sangat beruntung bisa menyebutmu pacarku. Mewujudkan mimpi masa kecilku adalah sesuatu yang akan selalu kusimpan di hatiku selamanya.”
Tahun Baru di Jepang
Merayakan tahun baru dengan suasana baaru, itu yang dilakukan sepasang kekasih ini saat berlibur ke Jepang. Prilly dan Omara menceritakan untuk pertama kalinya mereka berganti tahun di Jepang. Suasana yang terlihat adalah tiada hiruk pikuk, tak ada perayaan kembang api, tanpa hitung mundur yang riuh.
Dalam unggahan berikutnya, Prilly menunjukkan bahwa masyarakat Jepang dan wisatawan akan berjalan menuju tempat bernama Zojoji Temple dengan tertib, sunyi, serta penuh rasa hormat. Tempat tersebut dibuat untuk berdoa, megambil keberuntungan, dan menuliskan harapan. Setelah masuk ke dalam, ia dan Omara mencoba mengambil keberuntungan dari sebuah kertas, lalu menuliskan harapan di papan kayu kecil dan menggantungkannya. Prilly merasa menitipkan isi hatinya dengan tenang.
Keduanya juga tak lupa untuk mengunjungi stand makanan kaki lima untuk mengobrol santai dan meghabiskan waktu bersama tanpa rasa tergesa. Menurutnya semua hal yang dilakukan di Jepang terasa sederhana namun tetap hangat.
Ada juga sebuah tradisi di Jepang yang Prilly tunjukkan sebuah tradisi bernama Joya no Kane, yakni dengan membunyikan lonceng sebanyak 108x, yang merupakan simbol melepaskan 108 nafsu duniawi dan menyambut tahun baru dengan jiwa yang lebih bersih. Prilly menyadari bahwa merayakan tahun baru tidak harus dengan sesuatu yang heboh. Terkadang maknanya justru hadir saat diri sendiri diam dan mendengarkan dirinya.
“Kadang merayakan tidak harus ramai. Cukup dengan tenang dan niat baik untuk melangkah ke depan. Selamat tahun baru teman-teman,” pungkas Prilly.
Pilihan Editor: Prilly Latuconsina Potong Rambut jadi Bob, Dipuji Ugal-ugalan oleh Pacar
TSABITA SIRLY KAMALIYA | INSTAGRAM
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika.


















































