Prabowo Tunjuk Sekjen PSI Raja Juli Antoni Jadi Menteri Kehutanan
2 months ago
60
Senin, 21 Oktober 2024 07:23 WIB
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep berselfie dengan dengan Sekjen PSI, Raja Juli Antoni dan Calon Kepala Daerah Bogor, Ade Ruhandi alias Jaro Ade di Cinepolis Cinemas, Senayan Park, Jakarta Selatan pada Senin, 5 Agustus 2024. Kaesang menyerahkan rekomendasi kepada 13 calon kepala daerah yang maju dalam Pilkada 2024. TEMPO/ILHAM BALINDRA
Iklan
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengumumkan nama para menterinya yang tergabung di Kabinet Merah Putih. Sejumlah nama elite partai di koalisi pendukung didapuk menjadi menteri.
Salah satu yang ditunjuk Prabowo adalah Raja Juli Antoni. Ia merupakan Sekretaris Jenderal PSI, salah satu partai pendukung Prabowo di pemilihan presiden lalu.
"Raja Juli Antoni, Menteri Kehutanan," kata Prabowo saat mengumumkan susunan Menteri kabinet pemerintahannya di Istana Negara, Ahad malam, 20 Oktober 2024. Pelantikan para menteri dan wakil menteri akan dilakukan Prabowo pada Senin siang, 21 Oktober 2024.
Merujuk laporan Majalah Tempo edisi 6-12 Oktober 2024 dengan judul "Cawe-Cawe Sampai Akhir" disebutkan bahwa Raja Juli Antoni merupakan salah satu nama calon menteri yang diusulkan oleh presiden Joko Widodo.
Iklan
Nama lainnya yang masuk dalam daftar "Orang Jokowi" ialah Menteri Sekretaris Negara Pratikno; Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia; Kepala Polri Jenderal Listyo Sigit Prabowo; serta Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.
Di kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin, Raja Juli dipercayai menjadi Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang mendampingi Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono yang didapuk menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang.
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.
Video Pilihan
Terpopuler: Daftar Tim Ekonomi Kabinet Merah Putih Prabowo, Pidato Perdana Presiden Prabowo Banyak Singgung Persoalan Ekonomi
19 menit lalu
Terpopuler: Daftar Tim Ekonomi Kabinet Merah Putih Prabowo, Pidato Perdana Presiden Prabowo Banyak Singgung Persoalan Ekonomi
Presiden Prabowo Subianto mengumumkan susunan kabinetnya, yang dia namai Kabinet Merah Putih, di Istana Merdeka, Minggu malam, 20 Oktober 2024.
Profil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Kolega Prabowo Lulusan Akabri 1974
22 menit lalu
Profil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Kolega Prabowo Lulusan Akabri 1974
Prabowo bakal melantik menteri koordinator dan menteri teknis yang membantu pemerintahannya itu pada hari ini, Senin, 21 Oktober 2024.
Muhammadiyah Mendesak Pemerintahan Prabowo Bersihkan Kampus dari Plagiasi dan Obral Gelar
35 menit lalu
Muhammadiyah Mendesak Pemerintahan Prabowo Bersihkan Kampus dari Plagiasi dan Obral Gelar
PP Muhammadiyah mendesak Prabowo Subianto membersihkan perguruan tinggi dari praktik seperti plagisasi dan obral gelar doktor.
Soal Gibran Jadi Alasan PDIP Tak Gabung Kabinet Prabowo
43 menit lalu
Soal Gibran Jadi Alasan PDIP Tak Gabung Kabinet Prabowo
Walau tidak masuk dalam kabinet, Deddy memastikan bahwa PDIP mendukung pemerintahan Prabowo Subianto di parlemen.
Daftar Lengkap Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo: Ada Otto Hasibuan hingga Qodari
1 jam lalu
Daftar Lengkap Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo: Ada Otto Hasibuan hingga Qodari
Prabowo mengatakan, bakal melantik para wakil menterinya pada Senin siang, 21 Oktober 2024
Inilah Kabinet Prabowo: 7 Menko, 41 Menteri, 55 Wamen, dan 5 Pejabat Setingkat Menteri
1 jam lalu
Inilah Kabinet Prabowo: 7 Menko, 41 Menteri, 55 Wamen, dan 5 Pejabat Setingkat Menteri
Ada 108 orang ditunjuk Prabowo untuk menjadi pembantunya, terdiri atas 7 menteri koordinator, 41 menteri, 55 wamen, dan 5 pejabat setingkat menteri
Prabowo Dilantik Gantikan Jokowi, Muhammadiyah Berharap Kampus Bersih dari Plagiarisme dan Obral Gelar
1 jam lalu
Prabowo Dilantik Gantikan Jokowi, Muhammadiyah Berharap Kampus Bersih dari Plagiarisme dan Obral Gelar
Prabowo telah resmi menjabat sebagai Presiden RI ke-8 gantikan Jokowi pada Minggu, 20 Oktober 2024, dan langsung membentuk Kabinet Merah Putih.
Presiden Prabowo Lantik Para Menteri dan Wakil Menteri Siang Ini
1 jam lalu
Presiden Prabowo Lantik Para Menteri dan Wakil Menteri Siang Ini
Prabowo mengumumkan tujuh kementerian koordinator dan 41 kementerian teknis.
Soal Kabinet Merah Putih Prabowo, Jokowi: Terbaik dari yang Ada
2 jam lalu
Soal Kabinet Merah Putih Prabowo, Jokowi: Terbaik dari yang Ada
Jokowi mengatakan nama-nama yang ada di Kabinet Merah Putih merupakan hak prerogatif Presiden Prabowo. Ia menilai hal itu sudah lewat pertimbangan.
Kenang Era Jokowi di Sela Pelantikan Prabowo, Warga Rempang Minta PSN Eco-City Dihentikan
2 jam lalu
Kenang Era Jokowi di Sela Pelantikan Prabowo, Warga Rempang Minta PSN Eco-City Dihentikan
Masyarakat asli Pulau Rempang berharap PSN Rempang Eco-City berakhir seiring pergantian pemerintahan. Beberapa warga mengingat janji lama Jokowi.