TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah kunjungan wisatawan Taiwan ke Korea meningkat secara signifikan. Secara khusus destinasi favorit wisatawan Taiwan adalah Pulau Jeju. Peningkatan ini tak lain karena populernya konten Youtube dan drama Korea populer seperti When Life Gives You Tangerines.
Jumlah wisatawan Taiwan ke Pulau Jeju mencapai 159.485, naik 128 persen dari 69.941 tahun lalu. Wisatawan Taiwan sekarang menjadi kelompok wisatawan terbesar kedua ke Jeju, melampaui pengunjung Jepang sejak tahun 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut data Organisasi Pariwisata Korea (KTO)Taiwan adalah salah satu dari sedikit kawasan yang kedatangannya di Korea telah melampaui angka sebelum pandemi. Secara nasional, jumlah wisatawan Taiwan mencapai 1,47 juta tahun lalu, memecahkan rekor sebelumnya sebanyak 1,26 juta pada tahun 2019.
Sedangkan jumlah kedatangan wisatawan Cina tahun lalu mencapai 4,63 juta, masih di bawah jumlah total tahun 2019 sebesar 6,02 juta. Jumlah kunjungan wisatawan Jepang sebesar 3,22 juta, dibandingkan dengan 3,27 juta pada tahun 2019
Peningkatan jumlah wisatawan Taiwan ke Pulau Jeju berkat konten YouTuber populer. Salah satunya YouTuber Tsai A-ga yang pertama kali membuat konten tentang Pulau Jeju setelah kunjungannya tahun 2022 atas undangan KTO. Setelah videonya populer di Taiwan, ia kembali ke Jeju pada tahun 2024 untuk memproduksi lebih banyak konten YouTube.
Dalam videonya, ia menampilkan tempat wisata terkenal seperti Taman Dodu Haesu, Pasar Umum Dongmun, taman hiburan Ecoland, Udo dan Oedolgae. Kedua video dari tahun 2022 mengumpulkan lebih dari 2,2 juta penayangan, sementara video tahun 2024 mengumpulkan 1,88 juta penayangan hingga 18 April.
Selain konten Youtuber, serial Netflix “When Life Gives You Tangerines” juga mendorong KTO untuk menghadirkan program terkait seperti tur taman bunga kanola dan aktivitas bertema haenyeo, atau penyelam laut wanita.
KTO mendukung program pariwisata yang berfokus pada objek wisata populer yang menjadi sorotan dalam drama Korea dan acara realitas yang digemari. Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan Taiwan, KTO menggelar festival konten pariwisata di Taipei yang digelar pada tanggal 10 Apri 2025. Sebanyak 48 perusahaan terkait pariwisata memamerkan program yang menampilkan olahraga, K-pop, dan tradisi Korea di festival tersebut.
Yu Jin-ho, kepala departemen strategi konten pariwisata KTO, mengatakan program yang dipromosikan tidak hanya berpsat pada atraksi wisata tapi juga pengalaman wisatawan individual. “Seiring dengan meningkatnya minat warga Taiwan terhadap budaya Korea, konten pariwisata yang terkait dengan gelombang dan pertunjukan Korea kemungkinan menjadi faktor utama yang mendorong kunjungan kembali ke negara tersebut,” katanya seperti dilansir dari laman Korea Joongang Daily.
Selain jumlah pengunjung Taiwan ke Korea yang meningkat, jumlah wisatawan Korea yang mengunjungi Taiwan juga meningkat. Tahun lalu jumlah wisatawan Korea yang mengunjungi Taiwan mencapai 1,1 juta, mendekati angka tahun 2019 sebesar 1,24 juta.
Wakil Kepala Administrasi Pariwisata Taiwan Lin Hsin-jen mengatakan Korea adalah salah satu pasat terpenting dan sumber pengunjung terbesar ketiga, setelah Jepang dan Amerika Serikat. “Kami akan mengejar pembangunan berkelanjutan dan terus memperluas kerja sama berdasarkan kemitraan bilateral kami," ujarnya dalam jumpa pers Februari lalu.