Esports 2025-11-01 06:18:11
ONIC Esports (Jovi Arnanda/Skor.id) (Andreas Jovi Arnanda/Skor.id)SKOR.id - Mari menilik lebih dalam rekor ONIC di Grand Final turnamen MPL Indonesia.
ONIC kini berhasil lolos ke Grand Final MPL Indonesia Season 16.
MPL Indonesia Season 16 adalah kali kesembilan ONIC mampu lolos ke Grand Final turnamen tertinggi Mobile Legends di Indonesia ini.
Scroll untuk membaca
Scroll untuk membaca
Sebelumnya dalam delapan kesempatan, rekor ONIC hampir sempurna.
ONIC tercatat tujuh kali jadi juara, hanya sekali gagal juara saat sudah lolos ke Grand Final.
Satu-satunya kekalahan ini diderita dari RRQ Hoshi di Season 9.
Selain itu, ONIC selalu jadi juara.
Kali pertama, mereka menang 3-0 lawan Louvre Esports di Season 3.
Bahkan dalam lima Grand Final terakhir, ONIC selalu jadi juara di Season 10, 11, 12, 13, dan 15.
Kini, apakah ONIC akan kembali jadi juara di MPL Indonesia Season 16?
Rekor ONIC di Grand Final MPL Indonesia:
MPL Indonesia Season 16 - ???
MPL Indonesia Season 15 - Menang 4-3 vs RRQ Hoshi
MPL Indonesia Season 13 - Menang 4-2 vs EVOS
MPL Indonesia Season 12 - Menang 4-2 vs Geek Fam ID
MPL Indonesia Season 11 - Menang 4-0 vs EVOS
MPL Indonesia Season 10 - Menang 4-1 vs RRQ Hoshi
MPL Indonesia Season 9 - Kalah 1-4 vs RRQ Hoshi
MPL Indonesia Season 8 - Menang 4-3 vs RRQ Hoshi
MPL Indonesia Season 3 - Menang 3-0 vs Louvre
Sumber: skor.id
Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini

13 hours ago
11














































