Remaja 17 Tahun Asal Lendah Kulonprogo Tenggelam di Sungai Progo, Sempat Diselamatkan Warga Namun Keburu Meninggal

3 hours ago 9
ilustrasi remaja tenggelam di danauIlustrasi | joglosemarnews.com

KULONPROGO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Peristiwa tragis terjadi di aliran Sungai Progo, wilayah Kalurahan Ngentakrejo, Kapanewon Lendah, Kulonprogo, Jumat (24/10/2025) sore. Seorang remaja berinisial AUP (17) ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam di sungai tersebut.

Kejadian bermula sekitar pukul 16.30 WIB ketika seorang warga yang sedang mencari rumput di sekitar bantaran sungai mendengar suara teriakan minta tolong dari seorang anak kecil. Anak itu menunjuk ke arah sungai dan mengatakan ada seseorang yang tenggelam di aliran Progo.

Mengetahui hal itu, warga tersebut langsung bergegas menuju sungai dan terjun untuk menolong. Setelah berupaya mencari di tengah derasnya arus, ia berhasil menemukan tubuh AUP yang sudah mengambang dan segera menariknya ke tepian.

Namun, saat berhasil dievakuasi ke daratan, kondisi korban sudah tidak sadarkan diri. Warga yang panik segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Lendah. Tak lama kemudian, polisi bersama tim medis datang ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan awal terhadap korban.

“Setelah diperiksa oleh tim medis, korban dinyatakan telah meninggal dunia,” ungkap Kasi Humas Polres Kulonprogo, Iptu Sarjoko, saat dikonfirmasi wartawan, Jumat malam.

Ia menambahkan, hasil pemeriksaan tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Polisi memastikan peristiwa itu merupakan kecelakaan murni akibat tenggelam, bukan karena unsur penganiayaan.

Jasad AUP kemudian dievakuasi menggunakan ambulans dan diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Sarjoko juga mengimbau masyarakat agar lebih waspada ketika beraktivitas di sekitar sungai, terlebih di musim penghujan seperti saat ini. “Kami mengingatkan agar masyarakat berhati-hati karena arus sungai bisa sangat deras setelah turun hujan,” pesannya.

Hingga malam hari, polisi masih melakukan pendalaman guna memastikan kronologi lengkap dan penyebab korban bisa terpeleset hingga tenggelam. [*] Disarikan dari sumber berita media daring

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |