Tottenham Jungkalkan Copenhagen, Juventus Kembali Gagal Menang: Ini Hasil Liga Champions Rabu WIB

3 hours ago 12

Joao Palhinha dari Tottenham merayakan gol keempat timnya dalam pertandingan pembuka Liga Champions antara Tottenham dan Copenhagen, di London, Inggris, Rabu, 5 November 2025 dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tottenham Hotspur tampil perkasa saat menjamu Copenhagen dalam laga keempat penyisihan Liga Champions 2025/2026, Rabu (5/11/2025) dini hari WIB. Bermain di Stadion Tottenham Hotspur, London, tim tuan rumah menang telak 4-0 atas wakil Denmark itu.

Empat gol kemenangan The Lilywhites dicetak oleh Brennan Johnson, Wilson Odobert, Micky van de Ven, dan Joao Palhinha. Hasil ini memperpanjang tren positif Tottenham di pentas Eropa sekaligus membawa mereka naik ke peringkat tujuh klasemen sementara dengan torehan delapan poin dari empat laga.

Tidak ada kode iklan yang tersedia.

Sebaliknya, Copenhagen kembali menelan hasil buruk. Kekalahan ini menjadi yang ketiga beruntun di fase liga dan membuat mereka tertahan di posisi ke-33 klasemen sementara dengan hanya satu poin.

Di laga lain, Juventus masih belum juga menemukan kemenangan perdananya di Liga Champions musim ini. Tampil di Stadion Allianz, Turin, Bianconeri harus puas berbagi angka setelah ditahan Sporting CP 1-1.

Tim tamu lebih dulu unggul melalui Maximiliano Araujo, sebelum Dusan Vlahovic menyelamatkan tuan rumah lewat gol penyeimbang di babak kedua. Hasil imbang ini memperpanjang catatan tanpa kemenangan Juventus menjadi empat laga beruntun di kompetisi Eropa.

Dengan tambahan satu poin, Juventus kini menghuni posisi ke-23 klasemen sementara dengan total tiga poin, sedangkan Sporting CP naik ke peringkat ke-10 berbekal tujuh poin.

Berikut hasil lengkap pertandingan keempat fase liga Liga Champions, Rabu dini hari WIB:

Napoli 0–0 Eintracht Frankfurt

Slavia Praha 0–3 Arsenal

Atletico Madrid 3–1 Union Saint-Gilloise

Liverpool 1–0 Real Madrid

Tottenham 4–0 Copenhagen

Olympiacos 1–1 PSV

Juventus 1–1 Sporting CP

PSG 1–2 Bayern Munchen

Bodo/Glimt 0–1 AS Monaco

sumber : Antara

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |