Waduk Cantik di Tanon Sragen Ini Cocok Buat Healing, Panorama Indah dan Tiket Masuk Gratis 24 Jam!

3 days ago 16
Waduk Ketro | Huriyanto/Joglosemarnews.comWaduk Ketro | Huriyanto/Joglosemarnews.com

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Nama Waduk Ketro belakangan kian sering diperbincangkan sebagai salah satu alternatif wisata alam yang murah meriah di Sragen. Terletak di Desa Ketro, Kecamatan Tanon, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, destinasi yang satu ini dikenal sebagai waduk irigasi yang berfungsi mengairi lahan pertanian di sekitarnya. Nama waduk ini juga diambil langsung dari nama desa setempat.

Meski letaknya jauh dari hiruk pikuk kota, justru itulah yang menjadikan kawasan ini pilihan tepat bagi warga yang ingin mencari ketenangan dan suasana alam yang damai.

Keindahan alam di Waduk Ketro memang tak perlu diragukan. Airnya tampak jernih, udara sejuk, serta hamparan pepohonan menghijau di sekelilingnya membuat suasana terasa sejuk, asri, dan menenangkan.

Banyak warga memanfaatkan momen ini untuk refreshing bersama keluarga, pasangan maupun sahabat. Cocok untuk healing tipis-tipis ala anak masa kini.

Aktivitas warga juga cukup beragam. Pada Minggu pagi, warga sekitar biasa jogging sembari menikmati pemandangan matahari terbit yang indah di atas permukaan air waduk. Sementara saat sore hari, area waduk kerap dipadati muda-mudi yang datang untuk olahraga ringan sambil menunggu senja dan matahari terbenam.

Di sekitar waduk juga terdapat jajanan khas seperti siomay dan bakso ikan yang mudah ditemui di lapak pedagang lokal. Selain itu, bagi hobi memancing, kawasan ini juga jadi spot favorit, tak hanya oleh warga setempat namun juga pengunjung dari luar daerah.

Tak berhenti di situ, Waduk Ketro memiliki banyak spot foto dengan background alam yang natural dan Instagramable. Banyak pengunjung sengaja datang untuk hunting foto outdoor.

Soal biaya? Tenang, destinasi ini sangat ramah kantong. Waduk Ketro tidak memungut tiket masuk alias gratis. Tempat ini juga bebas dikunjungi kapan saja karena terbuka selama 24 jam. Akses ke lokasi pun cukup mudah, dan dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.

Dengan segala pesonanya, Waduk Ketro pantas menjadi salah satu pilihan destinasi wisata akhir pekan yang menyenangkan di Sragen, tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. (cs)

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |