Warga Buka Posko Kesehatan untuk Massa Aksi Tolak RUU TNI di DPR

5 days ago 7

CNN Indonesia

Kamis, 20 Mar 2025 17:22 WIB

Kelompok Bareng Warga membuka posko kesehatan untuk para massa aksi menolak RUU TNI di depan Kompleks MPR RI, Jakarta. Ilustrasi. Bantuan medis untuk massa penolak RUU TNI di DPR. (CNN Indonesia)

Jakarta, CNN Indonesia --

Kelompok Bareng Warga membuka posko kesehatan untuk para massa aksi menolak RUU TNI di depan Kompleks MPR RI, Jakarta, Kamis (20/3).

Mereka membuka posko kesehatannya di bawah flyover Senayan. Di sana, berdiri tenda medik, juga bersiaga 2 unit mobil ambulans.

"Kami di sini dari rakyat sipil yang terpantik kesadaran kami untuk bergabung dengan para mahasiswa dan buruh menyuarakan RUU TNI ini sudah tidak layak diperjuangkan di ranah DPR," kata salah seorang relawan yang ditemui di lokasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah seorang relawan yang bertugas di sana menyampaikan mereka menyediakan sejumlah obat-obatan bagi para demonstran yang membutuhkan.

Mulai dari obat merah, oxycan, hingga tolak angin. Selain itu, di dalam mobil ambulans juga tersedia oxygen tabung.

Kini, mereka secara kolektif terus menghimpun bantuan dari masyarakat sipil yang tidak ikut aksi untuk membawakan stok obat-obatan ke lokasi.

Selain itu, ada juga dari lembaga sosial Dompet Dhuafa yang turun langsung ke lapangan.

Mereka menyediakan satu unit mobil ambulans disertai dengan dokter, tenaga medis profesional, dan obat-obatan.

(mnf/dal)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |