AS Bela Israel Soal Serangan ke Iran: Latihan Bela Diri
3 weeks ago
13
Sabtu, 26 Oktober 2024 12:44 WIB
Asap mengepul di atas pinggiran selatan Beirut setelah serangan Israel, di tengah permusuhan antara Hizbullah dan pasukan Israel, seperti yang terlihat dari Baabda, Lebanon 22 Oktober 2024. Serangan Israel di Lebanon telah membuat lebih dari 1,2 juta orang mengungsi. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany
Iklan
TEMPO.CO, Jakarta - Amerika Serikat membela serangan yang dilakukan Israel terhadap Iran hari ini, Sabtu, 26 Oktober 2024. Juru bicara Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih Sean Savett mengatakan serangan terhadap target militer Iran adalah latihan membela diri.
Menurut AS, Israel serang Iran, terutama di target militernya adalah latihan membela diri menyusul serangan rudal balistik oleh Teheran awal bulan ini. AS mengatakan telah diberitahu sebelum serangan tersebut dilancarkan
Juru bicara Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih Sean Savett mengatakan serangan tertarget terhadap target militer adalah latihan membela diri dan sebagai respons terhadap serangan rudal balistik Iran terhadap Israel pada tanggal 1 Oktober.
Seorang pejabat Amerika Serikat yang menolak disebut namanya mengatakan AS telah diberitahu sebelumnya ihwal serangan itu. Tidak ada keterlibatan AS dalam serangan Israel ke Iran.
Pejabat itu tidak mengatakan seberapa jauh sebelumnya Amerika Serikat telah diberitahu atau apa yang telah dibagikan oleh Israel.
Pejabat Gedung Putih mengatakan dalam pernyataan terpisah kemudian bahwa Presiden Joe Biden dan Wakil Presiden Kamala Harris telah diberi pengarahan tentang serangan tersebut. AS akan terus menerima kabar terbaru dari tim keamanan nasional.
Hari ini Israel menggempur Iran dan Suriah dalam waktu yang tak berjauhan. Serangan udara Israel menargetkan beberapa lokasi militer di wilayah tengah dan selatan Suriah pada Sabtu pagi. Pasukan pertahanan udara Suriah, mencegat dan menembak jatuh rudal yang diluncurkan oleh Israel dari arah Dataran Tinggi Golan Suriah dan wilayah Lebanon.
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.
Video Pilihan
Israel Tak Hanya Serang Iran, Gempur Juga Suriah Hari Ini
2 jam lalu
Israel Tak Hanya Serang Iran, Gempur Juga Suriah Hari Ini
israel menggempur Suriah di hari yang sama ketika menyerang Iran.
Komunitas Yahudi di AS Tuding Israel Lakukan Holocaust di Gaza
3 jam lalu
Komunitas Yahudi di AS Tuding Israel Lakukan Holocaust di Gaza
Komunitas Yahudi di Amerika Serikat mengecam keras Israel yang melakukan holocaust di Gaza utara.
Militer Israel Serang Iran, Kehidupan Masih Berjalan Normal
4 jam lalu
Militer Israel Serang Iran, Kehidupan Masih Berjalan Normal
Israel serang Iran hari ini. Serangan itu diremehkan oleh sejumlah media di Timur Tengah.
Tentara Israel Menggerebek RS Kamal Adwan di Gaza, Tahan Direktur dan 600 Orang Lainnya
5 jam lalu
Tentara Israel Menggerebek RS Kamal Adwan di Gaza, Tahan Direktur dan 600 Orang Lainnya
Tentara Israel menahan semua pasien dan staf medis di dalam ruangan RS, tanpa informasi tentang nasib mereka, kata pejabat Gaza
BREAKING NEWS: Israel Serang Iran, Sedikitnya 5 Ledakan Guncang Teheran
6 jam lalu
BREAKING NEWS: Israel Serang Iran, Sedikitnya 5 Ledakan Guncang Teheran
Israel telah memulai serangan balasan terhadap Iran menyusul serangan dari Teheran awal bulan ini
Top 3 Dunia ; Wasiat Yahya Sinwar dan Israel Membantai Warga Jabalia Gaza
7 jam lalu
Top 3 Dunia ; Wasiat Yahya Sinwar dan Israel Membantai Warga Jabalia Gaza
Top 3 dunia, berita dengan pembaca paling tinggi pada 25 Oktober 2024, adalah berita soal isi wasiat Yahya Sinwar perihal sandera warga Israel
Lebanon: Konflik antara Hizbullah dan Israel Rugikan Perekonomian US$20 Miliar
16 jam lalu
Lebanon: Konflik antara Hizbullah dan Israel Rugikan Perekonomian US$20 Miliar
Menteri Perekonomian Lebanon mengatakan konflik antara Israel dan Hizbullah telah merugikan negaranya sebesar US$20 miliar
Elon Musk Gelontorkan Lagi Dana hingga US$44 juta untuk Kampanye Donald Trump
18 jam lalu
Elon Musk Gelontorkan Lagi Dana hingga US$44 juta untuk Kampanye Donald Trump
Elon Musk memberikan sekitar US$44 juta kepada kelompok pembelanjaan pro-Donald Trump selama paruh pertama Oktober.
Dukung AS dan Ukraina, Intelijen Belanda Sebut Rusia Kerahkan Pasukan dari Korea Utara
19 jam lalu
Dukung AS dan Ukraina, Intelijen Belanda Sebut Rusia Kerahkan Pasukan dari Korea Utara
Intelijen Belanda mengkonfirmasi bahwa Rusia telah mengerahkan setidaknya 1.500 tentara dari Korea Utara untuk berperang dalam perang Ukraina.
3 Pekan Agresi, Israel Masih Belum Kuasai Lebanon Selatan, Mengapa?
19 jam lalu
3 Pekan Agresi, Israel Masih Belum Kuasai Lebanon Selatan, Mengapa?
Israel belum juga mampu mewujudkan ambisinya untuk melenyapkan Hizbullah, sebaliknya serangan-serangan kelompok perlawanan itu justru mematikan.