Cokelat Oleh-oleh dari Bali, Ada yang Mirip Royce Jepang

4 hours ago 6

TEMPO.CO, Jakarta - Bali menjadi salah satu daerah yang populer dikunjungi wisatawan lokal hingga mancanegara. Selain menjelajahi objek wisata, pelancong disuguhi dengan banyak toko oleh-oleh, mulai dari cendera mata hingga makanan. Salah satu oleh-oleh yang sedang naik daun di Pulau Dewata adalah cokelat.

Cokelat menjadi pilihan oleh-oleh camilan khas dari Bali selain pai susu dan kacang. Banyak merek cokelat kekinian yang bisa dipilih, mulai dari Falala Chocolate, Junglegold Factory, Junglegold Factory, Mason Chocolate, hingga Heavenly Chocolate. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Falala Chocolate 

Falala Chocolate sering disebut cokelat Royce' versi Bali, karena memiliki kemiripan dengan merek cokelat asal Jepang tersebut. Terdapat lima rasa yang ditawarkan, yakni dark chocolate, matcha chocolate, caramel chocolate, hazelnut chocolate, dan berry chocolate. Cokelat ini tersedia dalam tiga pilihan, small box, large box, dan mixed box. Mixed box terdiri dari dua rasa yang bisa dipilih pembeli. Produk unggulan Falala Chocolate adalah mixed box rasa hazelnut dan matcha. Cokelat ini disukai wisatawan lokal dan mancanegara berkat teksturnya yang lembut dan lumer di mulut. 

Toko Falala Chocolate tersebar di beberapa daerah di Bali, di antaranya Kutai, Ubud, Denpasar, dan Bandara Ngurah Rai. Toko cokelat ini buka setiap hari dari pukul 08.00-22.00 WITA. Selain tersedia secara luring, wisatawan bisa memesan cokelat ini di appstore dan buka 24 jam. Pelancong juga bisa membelinya melalui Shopee, Tokopedia, GrabFood, dan GoFood. Jika ingin dibawa ke luar kota, cokelat ini dilengkapi dengan ice gel dan extra packing untuk menjaga cokelat tetap dingin selama perjalanan. 

2. Pod Chocolate Junglegold Factory

Junglegold Factory atau nama sebelumnya Pod Chocolate terletak di Jalan Denpasar-Singaraja Nomor 29, Werdi Bhuwana, Mengwi, Kabupaten Badung. Toko lainnya berada di Jalan Bypass Ngurah Rai 25, Sanur, Bali. Serta di Terminal Domestik, Bandara Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Selain membeli cokelat, pengunjung bisa melihat proses pembuatan oleh-oleh cokelat Junglegold secara langsung. Ada lebih dari 40 jenis produk cokelat yang ditawarkan dengan berbagai rasa dan ukuran yang berbeda.

3. Uforia Chocolate

Penggemar dark chocolate akan dimanjakan dengan pilihan kadar 80 persen, 70 persen, dan 65 persen. Selain dark chocolate, ada banyak rasa yang bisa dipilih pengunjung, seperti sun soaked sea spray salt, ginger crunch, spark chili, locha-mocha, kacang mete, fruitalicious dan luwak mocha. Kedai cokelat ini berlokasi di Jalan Pura Mastima, Jasri Kelod, Kabupaten Karangasem, Bali. Buka setiap hari dari pukul 08.00-17.00 WITA.

4. Mason Chocolate Bali

Terletak di Jalan Raya Kedewatan II, Kedewatan, Ubud, Gianyar, Mason Chocolate Bali menjual aneka cokelat batangan yang merupakan hasil kerja sama dengan petani lokal. Toko ini menjual cokelat dengan banyak pilihan rasa, ada karamel, mint, kacang mete, truffle, gula jawa, cabai, dan lainnya. Buka setiap hari pukul 10.00-17.00 WITA.

5. Ubud Raw Chocolate

Toko Ubud Raw Chocolate menyediakan berbagai olahan cokelat yang bisa dinikmati di tempat. Di kedai ini terdapat cokelat batang dengan berbagai aneka rasa, pure and raw, mint and goji berry, wild orange and fig, dan raisin cashew. Terletak di Jalan Raya Sayan Nomor 74, Sayan, Ubud, Bali, toko ini buka setiap hari pukul 10.00-19.00 WITA.

6. Heavenly Chocolate Bali

Kedai ini menjual cokelat balok kecil khas Bali. Terdapat rasa cokelat, matcha, dan taro. Jenis cokelat yang dipilih ialah cokelat Belgia. Terletak di Ruko Bali White House, Jalan Dewi Sri Nomor 23, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Buka Senin-Sabtu pukul 08.00-21.00 WITA. Toko lainnya berlokasi di Terminal Domestik Bandara Ngurah Rai, Gerbang 4. Tokonya buka setiap hari pukul 05.00-23.00 WITA.

NIA NUR FADILLAH

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |