Inspiratif! Gilang Tegar Pradifta Anak Penjual Tempe Asal Wonogiri Tembus Finalis Nasional Ajang Bergengsi Lingkungan 2025

8 hours ago 9

InspirasiGilang Tegar Pradifta. Dok. Pribadi

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Siapa sangka, dari sudut desa di Wonogiri, Jawa Tengah, lahir sosok inspiratif bernama Gilang Tegar Pradifta, remaja tangguh yang sukses menembus Finalis Putra Remaja Hutan dan Lingkungan Indonesia 2025.

Tak gentar dengan cibiran, Gilang membuktikan bahwa keterbatasan ekonomi bukan penghalang untuk bersinar di panggung nasional.

Lahir dari keluarga sederhana, Gilang adalah anak dari seorang penjual tempe keliling. Profesi yang sering diremehkan orang. Namun, dari dapur penggorengan tempe itulah tekad Gilang ditempa.

Dibully Karena Profesi Orang Tua, Gilang Tak Gentar

Ejekan demi ejekan kerap menghampiri. Ada yang sinis dengan kegiatan daringnya, bahkan ada yang meremehkan usaha belajarnya secara online. Tapi semua itu tak membuat semangat Gilang surut. Justru dari dunia digital itulah ia mengasah diri. Ia aktif mengikuti olimpiade online, pelatihan kepemudaan, hingga forum-forum edukatif.

Dan kini, Gilang akan terbang ke Jakarta September 2025 untuk mengikuti seleksi nasional sebagai finalis Putra Remaja Lingkungan mewakili Jawa Tengah.

Dulu Pendiam, Kini Jadi Inspirator Muda Lingkungan

Si pendiam ini awalnya hanyalah anak introvert yang sibuk dengan gawainya. Tapi titik balik hidupnya datang ketika ia bergabung dalam Forum Anak Wonogiri. Dari situ, wawasannya terbuka tentang pentingnya menjaga hutan, mencintai lingkungan, dan peduli sosial.

Namanya semakin dikenal ketika ia terpilih sebagai Putra Motivator Indonesia Jawa Tengah, yang jadi batu loncatan menuju ajang nasional saat ini. Meski tetap sederhana, Gilang kini menjadi role model anak muda pedesaan.

Etika dan Jejak Digital Jadi Senjata Gilang

Uniknya, ajang ini tak hanya menilai penampilan, tapi juga etika digital dan jejak media sosial. Gilang unggul karena selalu menunjukkan sikap sopan, santun, dan tidak asal posting di dunia maya. Di era viral yang kadang kehilangan etika, sikap Gilang justru jadi nilai emas.

Anak Penjual Tempe Ini Jadi Bukti: Mimpi Tak Butuh Latar Kaya

Kini, nama Gilang Tegar Pradifta, siswa SMAN 3 Wonogiri, menjadi simbol harapan baru. Ia membuktikan bahwa tak perlu terlahir dari keluarga elite untuk membuat perubahan. Yang dibutuhkan hanyalah niat kuat, semangat belajar, dan hati yang tulus untuk membawa kebaikan.

“Saya ingin menunjukkan bahwa anak desa juga bisa berkontribusi untuk negeri, untuk lingkungan,” ujar Gilang singkat.

Sukses Gilang pun jadi inspirasi banyak anak muda, terutama dari keluarga sederhana, bahwa tak ada mimpi yang terlalu tinggi selama kita berani melangkah. Aris Arianto

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |