Liga 1 Pekan Ke-25: Rekap Hasil, Jadwal Hari Ini, dan Klasemennya

7 hours ago 6

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga 1 2024/2025 pekan ke-25 memasuki hari terakhir, Selasa, 4 Maret 2025. Ada dua laga yang akan berlangsung, salah satunya Persija Jakarta vs PSIS Semaran.

Persija Jakarta akan memainkan laga pertamanya pada Ramadan tahun ini dengan menjamu PSIS di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi. Pelatih Carlos Pena mengatakan bahwa tim asuhannya tidak melakukan persiapan khusus untuk menghadapi lawannya yang menghuni papan tengah klasemen Liga 1 itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pena mengatakan, timnya hanya berlatih di lapangan yang berbeda tiga hari berturut-turut. “Kami berlatih di malam hari, tetapi lapangannya tidak dalam kondisi yang baik. Kami memutuskan untuk memindahkan latihan ke Sawangan lagi. Tentu saja, kami beradaptasi dengan Ramadan,” ujar pelatih asal Spanyol itu.

Ia menilai para pemain perlu istirahat. “Tetapi saya pikir tidak ada yang berubah. Motivasi untuk besok tinggi. Persiapannya bagus. Tentu saja, pada hari-hari pertama, tubuh para pemain perlu beradaptasi. Kami sedang mengusahakannya, jadi tidak ada masalah,” kata dia.

Persija sedang mengalami tren negatif dan tak pernah menang dalam lima laga terakhir sehingga gagal menembus tiga besar dan tertahan pada posisi keempat klasemen  dengan 40 poin. Seandainya bisa mengalahkan PSIS, Macan Kemayoran akan tetap di posisi keempat karena pesaing terdekat, Persebaya yang menduduki posisi ketiga mengoleksi 44 poin.

PSIS Semarang tidak melakukan persiapan secara maksimal sebelum melawan Persija Jakarta. “Itu bisa lebih baik lagi. Saya tidak senang dengan persiapan untuk pertandingan ini. Pada pekan-pekan selanjutnya, semestinya bisa lebih baik lagi,” kata Pelatih PSIS Gilbert Augius.

Calon lawan PSIS, Persija, saat ini juga berada dalam kondisi kurang baik karena gagal memenangkan lima laga terakhir Liga 1. Meski demikian, Augius meminta timnya waspada. “Persija selalu sulit dikalahkan, maka jika kami tidak bersiap dengan baik, maka itu akan semakin menyulitkan kami. Pekan ini atau pekan lalu, kami tidak menjalani persiapan terbaik sebelum datang kemari, maka itu akan menjadi pertandingan yang sulit,” kata dia.

Pelatih asal Malta itu, tak tahu apakah kondisi Persija akan menjadi keuntungan bagi timnya. “Tapi yang pasti besok akan menjadi pertandingan yang sangat sulit, kami menganalisis permainan, mereka memiliki tim yang bagus, pemain-pemain bagus, dan alur pergerakan bola yang bagus,” kata dia.

Laga Persija melawan PSIS dipastikan tanpa penonton, sebagai sanksi atas kericuhan saat Persija menjamu Persib pertengahan Februari lalu. Total Persija dihukum larangan dihadiri penonton untuk empat pertandingan.

Secara psikologis, PSIS mungkin dimudahkan dengan ketiadaan penggemar Persija, tapi Augius lebih suka pertandingan yang dimainkan timnya dihadiri para penonton. “Saya lebih suka bermain dengan adanya penonton, baik di kandang maupun tandang. Menurut saya salah satu hal terbesar di sepak bola Indonesia adalah para penggemarnya. Maka jika Anda kehilangan hal itu, yang merupakan hal besar di sepak bola Indonesia,” kata Augius.

Selain laga Persija Jakarta vs PSIS, malam ini juga akan hadir laga Malut United melawan Arema FC. Kedua tim ada di papan tengah dengan mengemas nilai sama, 36.

Hasil Hari Sebelumnya

Barito Putera mengambil tiga poin ketika bertandang ke markas PSS Sleman setelah menang dengan skor 2-1 pada pekan ke-25 Liga 1 Indonesia di Stadion Manahan, Solo, Senin malam, 3 Maret 2025.

Pada pertandingan ini Barito Putera unggul terlebih dahulu lewat gol dari Levy Madinda dan Lucas Morelatto, sedangkan PSS Sleman sempat memperkecil ketertinggalannya melalui Vico Duarte, demikian catatan Liga Indonesia.

Berkat kemenangan ini Barito Putera naik ke peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 28 poin dari 25 pertandingan, unggul enam poin dari zona degradasi. Kekalahan membuat PSS Sleman masih tertahan di posisi juru kunci klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 19 poin dari 25 laga, terpaut tiga poin dari zona aman.

Liga 1 Pekan ke-25:

Hasil
PSS Sleman vs Barito Putera 1-2 
Bali United vs Persita 1-1 
Borneo FC vs Persis Solo 0-1 
Madura United vs PSM Makassar 1-3 
Semen Padang vs PSBS Biak Numfor 1-1 
Persebaya vs Persib Bandung 4-1 
Persik Kediri vs Dewa United 1-2 

Jadwal Selasa, 4 Maret 2025
Malut United vs Arema FC 19.30 WIB (Vidio)
Persija Jakarta vs PSIS Semarang 20.30 WIB (Indosiar, Vidio).

Klasemen Liga 1

No TimMain Gol       Poin
1Persib Bandung2539-2251
2Dewa United2548-2846
3Persebaya Surabaya2530-2744
4Persija2438-2840
5Bali United2539-2939
6PSM Makassar2533-2339
7Pusamania Borneo FC2534-2838
8Persita2523-2736
9Arema FC2439-3436
10Malut United2429-2336
11Persik Kediri2528-2734
12PSBS Biak Numfor2532-3631
13Barito Putera2532-4028
14PSIS2420-3123
15Persis Solo2520-3522
16Semen Padang2526-4322
17Madura United FC2525-4721
18PSS Sleman2529-3619

.

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |