11 Tanda-tanda Perselingkuhan yang Harus Diwaspadai dalam Hubungan

1 month ago 31

TEMPO.CO, Jakarta - Perselingkuhan sering kali menjadi penyebab berakhirnya hubungan, baik itu hubungan cinta maupun pernikahan. Bagi sebagian orang, perselingkuhan adalah pelanggaran yang sulit untuk dimaafkan, sehingga mereka memilih untuk mengakhiri hubungan tersebut.

Ada berbagai alasan mengapa perselingkuhan bisa terjadi, dan cara untuk mengetahuinya pun beragam. Salah satu indikator yang bisa mencurigakan adalah perubahan dalam perilaku pasangan. Berikut adalah beberapa tanda-tanda pasangan yang mungkin sedang berselingkuh.

1. Menerima telepon sembunyi-sembunyi
Ketika sedang bersama pasangan, baik saat jalan-jalan atau makan malam, perhatikan bagaimana reaksinya saat menerima telepon. Apakah ia mengangkatnya dengan santai atau malah menjauh agar Anda tidak tahu siapa yang menelepon?

Jika pasangan melakukan hal tersebut, Anda perlu berhati-hati. “Karena dalam suatu hubungan yang serius, seharusnya pasangan tidak menyembunyikan apapun antar satu dengan yang lainnya,” ujar Charlotte Ward, penulis buku yang membahas cara menghadapi persoalan setelah pasangan pria-wanita berpisah.

2. Sering keluar bersama teman
Ketika pasangan sering meminta izin untuk keluar rumah dan berkumpul dengan teman-temannya, hal ini sebenarnya cukup wajar. Namun, penting untuk memastikan siapa saja yang ikut serta dalam kegiatan tersebut. Sesekali mengonfirmasi hal ini langsung kepada teman-temannya dapat menjadi langkah kewaspadaan. Sebab, ada kemungkinan ia mengatakan akan pergi bersama sahabatnya, tetapi kenyataannya justru menghabiskan waktu dengan orang lain yang menjadi selingkuhannya.

3. Menghindari kontak mata
Ketika Anda berbicara dengan pasangan, perhatikan apakah ia menjaga kontak mata atau justru mengalihkan pandangannya ke arah lain. Jika ia sulit fokus dan menghindari tatapan, hal ini bisa menjadi tanda adanya sesuatu yang disembunyikan. Sebab, bagi banyak orang, menatap langsung mata lawan bicara sambil menyampaikan kebohongan bukanlah hal yang mudah dilakukan.

4. Tiba-tiba romantis
Pasangan yang merasa bersalah karena berselingkuh biasanya akan tiba-tiba berubah menjadi lebih perhatian dan romantis untuk mengalihkan kecurigaan. Misalnya, dengan mengirimkan bunga atau memberikan perhatian melalui kata-kata manis yang sebenarnya hanya basa-basi. “Jadi apabila sang kekasih adalah tipikal wanita cuek yang menjadi romantis, Anda harus mewaspadainya,” ujar Jenny Jack, seorang kolumnis yang membahas isu-isu wanita dan keluarga.

5. Sering mengubah penampilan
Seseorang yang berselingkuh cenderung melakukan perubahan pada penampilannya untuk menarik perhatian orang yang sedang mereka dekati. Perubahan ini bisa berupa usaha menurunkan atau menambah berat badan, atau mulai lebih memperhatikan perawatan diri demi memberikan kesan baik kepada pasangan gelapnya.

6. Perubahan hobi
Pasangan yang berselingkuh mungkin mendadak menunjukkan ketertarikan pada hobi atau minat baru. Hal ini biasanya terpengaruh oleh orang yang sedang mereka dekati. Namun, minat baru tersebut juga bisa mencerminkan perubahan kepribadian atau tingkat kebahagiaan yang berbeda akibat dari tindakan ketidaksetiaannya.

7. Sering mengkritik
Kadang-kadang, pasangan yang berselingkuh menjadi lebih sering mengkritik. Perubahan ini biasanya disebabkan oleh menurunnya rasa hormat dan kasih sayang dalam hubungan. Mereka mungkin mulai mencela atau menghakimi Anda, meskipun sebelumnya cenderung toleran dan sabar. Hal-hal kecil yang sebelumnya dianggap sepele bisa tiba-tiba menjadi sumber masalah.

8. Perubahan kebiasaan dan jadwal yang mendadak
Perubahan mendadak yang signifikan dan tanpa penjelasan dalam jadwal pasangan bisa menjadi tanda adanya ketidaksetiaan. Misalnya, jika pasangan tiba-tiba memutuskan untuk bekerja di akhir pekan tanpa memberikan alasan yang jelas.

9. Menuduh pasangan berselingkuh
Ini adalah salah satu perilaku yang sering terlihat pada orang yang berselingkuh. Anda mungkin akan terkejut jika pasangan mulai menuduh Anda selingkuh, padahal sebenarnya dia yang bersalah. Taktik ini biasanya digunakan agar Anda fokus membela diri dan tidak memeriksa atau menuduh perilakunya yang mencurigakan.

10. Tidak pernah bercerita tentang harinya
Tidak semua orang terbiasa berbicara tentang kegiatan mereka sehari-hari setelah pulang. Namun, jika sebelumnya pasangan selalu menceritakan rinciannya dan kini lebih sering diam, hal itu bisa menjadi tanda bahwa dia selingkuh dan berbicara dengan orang lain. Beberapa orang yang berselingkuh cenderung menghindari membagikan informasi yang dapat mengungkapkan kebohongan mereka.

11. Sering menghindar
Kadang-kadang, pasangan yang melakukan perselingkuhan akan berusaha menghindari menghabiskan waktu bersama Anda. Ada berbagai alasan di baliknya, bisa jadi dia sudah tidak mencintai Anda lagi, atau mungkin dia sedang berencana untuk mengakhiri hubungan dan membutuhkan ruang untuk memikirkannya. Bisa juga karena dia merasa sangat bersalah atas apa yang telah dilakukannya sehingga merasa kesulitan untuk bersikap jujur.

SHARISYA KUSUMA RAHMANDA | SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA
Pilihan editor: 5 Dampak Psikologis dari Perselingkuhan Dalam Suatu Hubungan

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |