Gaya Fashion Ashira Zamita, Suka Beli di Thrift Shop dan Model Vintage

2 months ago 36

CANTIKA.COM, Jakarta Ashira Zamita adalah seorang penyanyi sekaligus artis muda kelahiran tahun 2002, dikenal tidak hanya karena bakat nyanyi dan aktingnya, tetapi juga gaya fashionnya yang unik dan vintage. Di tengah tren fashion yang terus berubah, Ashira berhasil menonjolkan kepribadiannya melalui pilihan busana yang terinspirasi dari gaya vintage dan kecintaannya terhadap thrift shop.

Ungkapan tersebut mempunyai alasan tersendiri, ia menyukai thrift shop karena merasa dirinya kurang cocok dengan gaya fashion yang digunakan berulang kali, dengan mengandalkan mix and match pakaian yang sama setiap hari.

“Aku suka nge-thrift, karena aku bukan tipikal orang yang bisa yang model fast fashion gitu, aku simplycity misalnya kemeja sama celana kulot dipadukan dengan totebag dan setiap hari menggunakan itu,” ucap Ashira 

“Aku soalnya lumayan suka style yang agak vintage,” tambahnya.

Dilihat langsung dari penampilannya memang style mantan artis cilik ini bisa terbilang vintage atau juga bisa seperti gaya skena, selain itu ia juga menyukai fashion yang unik dan tidak terlalu feminin, dengan aksesoris sebagai item wajib yang selalu ia kenakan.

“Aku biasanya suka fashion yang agak-agak unik, enggak terlalu feminin. Fashion item yang selalu harus aku pakai itu aksesori, aku biasanya suka pakai aksesori yang banyak beragam dan aku gak terlalu suka terlihat seperti perempuan pada umumnya," ucap dia. 

Gaya fashion dengan kepribadiannya yang unik, Ashira menjelaskan bahwa ia lebih memilih tampilan yang sesuai dengan dirinya, daripada mengenakan pakaian anggun seperti dress yang tidak mencerminkan gaya pribadinya.

Selain berbelanja pakaian thrift, Ashira juga sering menemukan pakaian di bazar-bazar dan membeli pakaian preloved sebagai bagian dari kesukaannya terhadap thrift shop. Kesenangannya ini membantunya menemukan pakaian unik dan sekaligus mendukung gaya personalnya yang khas.

Ashira juga mengungkapkan bahwa ia dan teman-temannya sering saling membeli pakaian preloved. Menurutnya, hal ini juga sejalan dengan konsep sustainable fashion yang ia usung, di mana ia lebih memilih untuk mengurangi pembelian produk fast fashion.

Alasan tersebut yang membuat Ashira mengurangi produk fast fashion bahwa membeli pakaian mahal sekalipun tidak selalu menjamin kualitas. Ditambah lagi dengan banyaknya isu di balik perusahaan-perusahaan fast fashion, ia berusaha menghindari membeli dari merek tersebut kecuali jika benar-benar diperlukan.

Banyak lokal brand yang kualitasnya setara, bahkan lebih baik, daripada produk fast fashion, serta pengrajin yang mengolah barang-barang bekas menjadi karya kreatif yang menurut Ashira layak dibeli. Produk-produk tersebut menghasilkan aksesori menarik, seperti anting yang terbuat dari barang bekas yang ia beli beberapa waktu lalu dengan desain lucu dan unik menurutnya.

Pilihan Editor: Rutinitas Skincare Ashira Zamita Andalkan Triple Cleansing, Apa Saja?

ZHAHIRA REKA FIRDANIA

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |