Kehilangan Kendali, Pengendara Kawasaki Ninja Tewas Usai Gasak Tiang Telepon di Gamping Sleman

2 days ago 11

Kondisi korban meninggal dunia setelah terlibat kecelakaan tunggal di Gamping, Sleman, Jumat (11/4/2025) dini hari. Sepeda motor Ninja yang ditunggangi oleng lalu menabrak tiang telepon di tepi jalan | tribunnews

SLEMAN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Seorang pengendara sepeda motor Kawasaki Ninja kehilangan kendali dan menabrak tiang telepon di tepi jalan kawasan Ambarketawang, Gamping, Sleman, Jumat (11/4/2025) dini hari. Akibat insiden tersebut, pengemudi berinisial S (34), warga Argosari, Sedayu, Bantul, meninggal dunia di lokasi kejadian.

Sepeda motor yang ditunggangi S bersama rekannya, J (32), melaju dari arah barat ke timur di Jalan Wates. Namun sesampainya di kilometer 5, tepatnya di wilayah Ambarketawang, kendaraan tiba-tiba oleng ke kiri dan menghantam tiang telepon di pinggir jalan.

“Pengemudi mengalami cedera berat di bagian kepala dan dinyatakan meninggal dunia. Jenazah langsung dibawa ke RS Bhayangkara,” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sleman, AKP Sutarman.

Sementara itu, pembonceng J mengalami luka lecet di kaki kiri dan mengalami pendarahan dari hidung. Saat ini ia masih menjalani perawatan intensif di RS PKU Muhammadiyah Gamping.

Kondisi motor pun tampak rusak parah akibat benturan keras. Bagian depan termasuk tebeng dan lampu utama pecah, begitu pula dengan bodi belakang sisi kiri yang remuk. Kerugian material ditaksir mencapai jutaan rupiah.

Polisi menduga kecelakaan terjadi karena pengendara tidak mampu mengendalikan kecepatan laju motor, hingga keluar jalur dan menabrak tiang yang berada di jalur bahu jalan berbatu.

“Kasus ini masih dalam penanganan dan penyelidikan lebih lanjut,” tambah Sutarman.

Peristiwa nahas ini menjadi pengingat bagi seluruh pengendara agar senantiasa berhati-hati, terlebih saat berkendara di malam atau dini hari, di mana visibilitas menurun dan potensi kehilangan fokus lebih besar.

www.tribunnews.com

Read Entire Article
Pemilu | Tempo | |