TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto, mengadakan sidang kabinet paripurna dengan para menteri dan kepala-kepala lembaga negara untuk membahas lawatannya ke luar negeri hingga menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 mulai hari ini, Jumat 8 November 2024.
"Saya selenggarakan sidang kabinet paripurna berkenaan dengan rencana saya untuk melakukan kunjungan kenegaraan dan kunjungan kerja ke beberapa negara," kata Prabowo membuka sidang kabinet paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu, 6 November 2024 seperti dikutip dari Antara.
Beberapa kunjungan kerja yang akan dilakukan oleh Prabowo, di antaranya menghadiri KTT APEC di Peru, KTT G20 di Brasil, undangan kunjungan kenegaraan ke Tiongkok, kunjungan kehormatan ke Amerika Serikat, dan juga kunjungan kerja ke Inggris.
Selain itu, Prabowo juga bakal menghadiri undangan kegiatan G7 yang detailnya masih akan dipelajari oleh Presiden. "Kita diundang juga karena ini berarti sesuatu kehormatan Indonesia dianggap juga pantas diundang ke G7. Jadi, hal-hal ini tidak bisa saya hindari karena semua punya nilai strategis, juga berhubungan dengan keadaan ekonomi kita," katanya.
Dengan demikian, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi mengatakan mengatakan, sesuai ketentuan, penugasan Presiden akan dijalankan oleh Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka selama Prabowo di luar negeri.
Berikut negara-negara yang akan dikunjungi Prabowo dalam lawatan ke luar negeri pertamanya sebagai presiden pada 8–24 November 2024.
1. Cina
Prabowo akan mengawali lawatannya ke Beijing dengan menemui Presiden Cina Xi Jinping. Selain itu, Mantan Menteri Pertahanan itu juga akan bertemu dengan Perdana Menteri Cina Li Qiang, dan salah satu partai di Cina, National People’s Congress. Prabowo juga akan mengunjungi tembok besar Cina dan menghadiri jamuan kenegaraan.
2. Amerika Serikat
Selanjutnya, Prabowo Subianto akan langsung terbang ke Washington untuk menemui Presiden Amerika Serikat Joe Biden di Gedung Putih. Dalam kunjungan tersebut, rencananya Prabowo akan membahas isu kerja sama dan peningkatan kesejahteraan kedua negara.
3. Peru
Presiden Prabowo akan mengunjungi Peru dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) pada 14-15 November 2024. Namun, sebelum menghadiri forum tersebut, Prabowo akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Presiden Peru Dina Boluarte di Istana Kepresidenan Peru.
4. Brasil
Setelah mengunjungi KTT APEC di Peru, Presiden Prabowo dijadwalkan mengunjungi Brasil dalam rangka menghadiri KTT Negara-negara Forum Kerja Sama Internasional yang diikuti Negara-negara Maju dan Berkembang atau Group of Twenty (G20). Forum tersebut akan dilaksanakan pada 18-19 November 2024. Prabowo juga akan menghadiri pertemuan Executive Business Forum di Hilton Cobacabana, Rio de Janeiro, Brasil.
5. Inggris
Prabowo juga akan bertemu dengan Perdana Menteri Inggris dan Wali Kota London. Prabowo juga disebut akan dijamu dengan acara minum teh dengan Raja Charles di Istana Buckingham, London. Prabowo juga akan bertemu pengusaha British Petroleum.
NI KADEK TRISNA CINTYA DEWI | ANANDA RIDHO SULISTYA | PUTRI SAFIRA PITALOKA | DANIEL A. FAJRI | ANTARA
Pilihan editor: Mulai Hari Ini Gibran Pimpin Pemerintahan Saat Prabowo Melawat ke Luar Negeri Begini Bunyi Peraturannya